PO Bagong Luncurkan Armada Baru Non Ekonomi Trayek Surabaya - Tulungagung dan Trenggalek, Segini Tarifnya

×

PO Bagong Luncurkan Armada Baru Non Ekonomi Trayek Surabaya - Tulungagung dan Trenggalek, Segini Tarifnya

Bagikan berita
Foto kolase : Direktur utama PT Bagong Dekaka Makmur Budi Susilo dan Bus Bagong Non Ekonomi Trayek Surabaya - Tulungagung - Trenggalek
Foto kolase : Direktur utama PT Bagong Dekaka Makmur Budi Susilo dan Bus Bagong Non Ekonomi Trayek Surabaya - Tulungagung - Trenggalek

Tulungagung,--- Kongkrit.com. Sebanyak 10 (sepuluh) armada dari Perusahaan Otobus (P.O) Bagong siap memberikan layanan jasa dibidang transportasi kepada masyarakat. Hal ini disampaikan oleh Budi Susilo Direktur Utama PT. Bagong Dekaka Makmur saat acara Launching Bus Bagong Non Ekonomi / Patas dengan trayek Surabaya - Tulungagung dan Surabaya - Trenggalek yang digelar di halaman GOR Lembupeteng Tulungagung, Rabu (15/03/2023) malam. "Malam ini kita melaunching 10 armada baru Non Ekonomi yang terdiri dari 6 armada untuk trayek Surabaya - Tulungagung dan 4 armada untuk trayek Surabaya - Trenggalek," terang Budi Susilo.

Ditanya soal tarif, Budi mengatakan, untuk tarif bus non ekonomi / Patas yang dilaunching ini cukup dijangkau oleh masyarakat khususnya bagi pengguna moda tranportasi bus, yakni dengan perincian tarif sebagai berikut, Surabaya - Tulungagung sebesar Rp 50.000,-- dan untuk Surabaya - Trenggalek sebesar Rp 60.000,-- saja. Untuk itu ia juga berharap semoga kedepannya pihaknya bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat khususnya yang memerlukan moda transportasi bus, baik itu yang dari Trenggalek maupun Tulungagung yang ke Surabaya atau sebaliknya.

"Semoga Bus Bagong nantinya bisa menjadi pilihan yang nyaman, ekonomis dan aman bagi masyarakat," harapnya. Untuk diketahui, dalam acara launching tersebut PO Bagong juga memberikan santunan kepada puluhan anak yatim dan piatu. Dan dalam acara ini PO Bus Bagong juga menampilkan hiburan dengan menghadirkan bintang tamu pelawak kondang Cak Precil Cs, dan Yeni Inka penyanyi cantik yang saat ini lagi ngetrend, sehingga ribuan penonton yang hadir di halaman GOR Lembupeteng Tulungagung ini sangat terhibur.

Baca juga:

Adapun dari harga tiket masuk penonton yang sebesar Rp 30.000,--- tersebut terbagi Rp 20.000,---. gratis untuk satu kali naik bus Bagong tarif ekonomi jurusan Tulungagung - Surabaya, sedangkan dari sisanya yang Rp 10.000,-- penonton juga bisa menukarkannya dengan minuman atau makanan secara gratis ditempat yang telah disediakan oleh panitia.(im)

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 218940
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini