Child seat memberikan perlindungan ekstra dan kenyamanan selama perjalanan.
Pilihlah jenis child seat yang sesuai dengan usia anak, seperti seat booster untuk remaja atau baby car seat untuk bayi hingga batita.
### 4. Kunci Jendela dan Aktifkan Childproof Rear Door Lock
Selama perjalanan, pastikan pintu dan kaca jendela baris tengah terkunci dengan baik.
Ini menjadi langkah preventif agar anak-anak tidak membuka pintu atau jendela ketika mobil sedang berjalan.
Fitur childproof rear door lock bisa menjadi solusi tambahan yang aman, membuat pintu hanya dapat dibuka dari luar mobil.
Dengan memperhatikan tips di atas, perjalanan liburan bersama keluarga dapat menjadi pengalaman yang menyenangkan dan aman.Keselamatan selalu menjadi prioritas utama, dan persiapan yang baik akan memberikan ketenangan pikiran selama perjalanan.
Selamat menikmati liburan bersama keluarga!
Editor : Fiyume