KONGKRIT.COM - Siapa sih yang tidak pernah memasak nasi dirumah, kegiatan ini bisa dikatakan adalah kegiatan sederhana.
Namun tahukah sobat jika ternyata banyak orang yang melakukan kegiatan "sederhana" ini dengan keliru.
Loh kok bisa? Tentu bisa sobat, menanak nasi dirumah jika dilakukan dengan takaran yang salah maka akan menghasilakan nasi bubur atau malah hangus dan menjadi kerak.
Nah untuk Sobat yang mencari tips memasak nasi yang pulen dan tidak lengket wajib membaca artikel ini sampai habis.
Tips Memasak Nasi Pulen dan Tidak Lengket
Tips Memasak Nasi Agar Pulen dan Wangi
Sobat, jenis beras yang kita masak menentukan hasil dan cita rasa masakan, untuk itu Sobat perlu memastikan untuk memilih beras berkualitas baik, hindari beras yang berkutu, kusam dan berbau apek.
Saat memasak nasi, cuci beras hingga bersih. Dilansir dari cuckoo.co.id idealnya kita dapat mencuci beras dua hingga tiga kali saja.Jumlah ini sudah cukup untuk menghilangkan kotoran dan kelebihan pati pada beras.
Proses pencucian beras ini cukup efektif untuk membersihkan beras sehingga beras aman untuk dimasak dan dikonsumsi.
Rasio air dan beras yang tepat adalah 1 banding 2. 1 untuk rasio beras dan 2 untuk rasio air.
jika takaran air berlebihan dapat membuat nasi menjadi lembek.
Editor : FiyumeSumber : Dilansir dari Berbagai Sumber