Pemerintah Indonesia, yang memberikan izin percobaan selama 3-4 bulan untuk penggabungan ini,
Berharap agar integrasi ini dapat membangun ekosistem e-commerce yang menguntungkan bagi UMKM dan masyarakat.
TikTok, di bawah naungan Bytedance asal China, berencana berinvestasi lebih dari US$1,5 miliar dalam jangka panjang di Tokopedia.
Kesepakatan ini tidak hanya membuka kembali TikTok Shop, tetapi juga memberikan dorongan positif bagi ekonomi digital Indonesia.
Pengaruh Langsung ke Pedagang dan Affiliator
Pembukaan kembali TikTok Shop dinantikan dengan gembira oleh pedagang dan affiliator.
Mereka yang sebelumnya merasa terdampak oleh penutupan TikTok Shop kini menyambut baik kesempatan untuk kembali berjualan
Dan menghasilkan pendapatan.Salah satu affiliator TikTok Shop, Dyah Ayu Prananingrum, mengungkapkan bahwa pendapatannya turun hingga 90% sejak penutupan TikTok Shop.
Dengan kembalinya platform ini, Dyah berharap dapat memulihkan penghasilannya seperti sebelumnya.
Para pedagang juga bersiap untuk memanfaatkan kembali TikTok Shop sebagai saluran penjualan online yang efektif.
Editor : FiyumeSumber : Dilansir dari Berbagai Sumber