Kampanye Sosialisasi dan Pelatihan, Membidik Calon Prajurit TNI AL TA 2023 di Kota Tarakan

×

Kampanye Sosialisasi dan Pelatihan, Membidik Calon Prajurit TNI AL TA 2023 di Kota Tarakan

Bagikan berita
Kampanye Sosialisasi dan Pelatihan, Membidik Calon Prajurit TNI AL TA 2023 di Kota Tarakan
Kampanye Sosialisasi dan Pelatihan, Membidik Calon Prajurit TNI AL TA 2023 di Kota Tarakan

KONGKRIT.COM - TNI AL, Tarakan, 12 Desember 2023 – Sebanyak 191 siswa dari berbagai sekolah menengah di Kota Tarakan mengikuti kegiatan Kampanye Sosialisasi dan Pelatihan Penerimaan Prajurit TNI AL TA. 2023 di Gedung Serbaguna Mako Lantamal XIII. Acara ini bertujuan untuk menarik minat generasi muda bergabung dengan TNI AL.

Kepala Lembaga Penyediaan Tenaga TNI AL (Kalapetal) Kolonel Laut (P) Agus Praptopo Budi, S., S.T., M.M., CHRMP., turut serta dalam kegiatan ini bersama Tim Werving Lapetal. Asrena Danlantamal XIII, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M. Tr.Hanla., yang mewakili Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA., juga ikut hadir dalam acara ini bersama para pejabat lainnya.

Dalam sambutan, Asrena Danlantamal XIII menyampaikan pesan dari Komandan Lantamal XIII, mengajak para peserta untuk serius dan fokus dalam mempersiapkan diri mengikuti seleksi penerimaan calon prajurit TNI AL tahun 2024.

Setelah sesi sosialisasi, dilanjutkan dengan Pelatihan Seleksi Penerimaan Calon Prajurit TNI AL yang dipimpin oleh Kalapetal kepada personel Lantamal XIII dan Lanal-lanal di sekitarnya.

Editor : HN. Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini