Komitmen Tertibkan Prokes, Pemdes Lantak Seribu Sasar Pasar Tradisional di Desanya

Ă—

Komitmen Tertibkan Prokes, Pemdes Lantak Seribu Sasar Pasar Tradisional di Desanya

Bagikan berita
Komitmen Tertibkan Prokes, Pemdes Lantak Seribu Sasar Pasar Tradisional di Desanya
Komitmen Tertibkan Prokes, Pemdes Lantak Seribu Sasar Pasar Tradisional di Desanya

Merangin,Kongkrit.com – Minggu (15/08/2021), Sejak pagi hari jajaran perangkat desa Lantak Seribu Kecamatan Renah Pamenang, Kabupaten Merangin, Jambi bersama Satgas Covid-19 melakukan sosialisasi dan penertiban porotokol kesehatan Covid-19 di Pasar Tradisional yang berada di desanya.Kegiatan ini sengaja dilakukan untuk mendisiplinkan sejumlah pedagang yang berjualan agar tertib protokol kesehatan. Demikian disampaikan Kepala Desa Lantak Seribu H Samono.

Jam operasional Pasar Minggu ini memang dimulai sejak pagi hari. Penjualnya tidak hanya dari dalam desa saja, namun juga dari luar Desa. Untuk itu edukasi tentang PPKM Darurat perlu ditegaskan diarea tersebut.Samono mengatakan, mayoritas pedagang sudah mengerti. Namun, saat sosialisasi pihaknya menemukan beberapa pedagang asal yang tidak memakai masker dan tidak mengindahkan teguran petugas, Yang bersangkutan pun diberikan pemahaman dan sanksi agar mendapat efek jera.

Selain memantau kedisiplinan penjual untuk memakai masker, petugas juga mengatur jarak antar pedagang dalam berjualan.

“Seperti yang kita tahu di situ sangat ramai dan jalannya berdesakan, Kita ambil tindakan supaya mereka tidak berkerumun dan melanggar protokol kesehatan,” jelas Samono.Kades Lantak Seribu H Samono mengaku, kegiatan sosialisasi dan penertiban di pasar tradisional akan tetap dilakukan. Jika warga melanggar, Satgas Covid-19 akan segera menindak tegas.

Reporter/Editor : Ady Lubis

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 151372
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini