Merangin, Kongkrit.com – Tugas pokok dan fungsi, Tim Pengelola Kegiatan (TPK) Desa Karang Anyar Kecamatan Pamenang Barat Kabupaten Merangin, belakangan ini menjadi pertanyaan, kalangan masyarakat Desa Setempat.Pasalnya, TPK yang sejatinya merancang, membentuk dan mengerjakan beberapa usulan dan pengajuan berbagai sarana dan prasarana pembangunan yang ada di seputar wilayah kerjanya, diduga tidak maksimal bahkan terindikasi hanya formalitas semata.
Kenyataan bahwa TPK hanya sebatas tuntutan juklak dan juknis yang tertera di mekanisme tersebut. Ketua TPK Desa Karang Anyar Kecamatan Pamenang Barat Kabupaten Merangin, Zaenudin Saat di jumpai media ini di lapangan beberapa kali dirinya mengatakan, Menurutnya semua program yang direalisasi dari dana desa dari dirinya menjabat TPK sejak tahun 2019 lalu ditangani dan dikelola oleh Kepala Desa Karang Anyar yakni Ahmad Turip. "Saya selaku ketua TPK tidak bisa berbuat apa-apa dan catatan kegiatan yang semuanya hanya sebatas formalitas guna pemenuhan prosedur yang teruang dalam Anggaran Dana Desa (DD) tersebut. Saya belanja matrial juga tidak tahu dimana belanjanya dan berapa harganya, hingga sampai sekarang SK saya selaku ketua TPK tidak tau, Posisi kami secara tidak langsung segala sesuatunya merasa ketergantungan pada kepala Desa,” sebut Zaenudin.
Hal senada juga di sampaikan oleh salah seorang warga setempat yang enggan ditulis namanya, bahwa pekerjaan didesanya memang banyak di hendle oleh keluarga Kades, sementara TPK tidak dipakai sesuai juknis."Padahal saya udah menyampaikan berulang ulang kali ketika ada kegiatan untuk tranparansi dan yang membidangi di tingkat nya, untuk di ikut sertakan, jangan semua kegiatan di kafer, oleh Kepala Desa, sedangkan kegiatan fisik yang dulu tidak seperti ini, tapi kenapa sekarang kok, tidak ada keterbukaan, setiap ada kegiatan fisik selalu di koordinir oleh Kepala Desa, padahal waktu dulu pass masih kampaye berpidato akan tranparansi setiap kegiatan akan dimusyawarahkan terlebih dulu dan akan melaksanakan kegiatan-kegiatan tersebut akan memberdayakan warga masyarakat nya," demikan ucap nya.Sementara itu hingga berita ini di rilis, Ahmad Turip selaku Kepala Desa Karang Anyar semakin sulit untuk di jumpai, beberapa kali media ini mendatangi Kantor desa Karang Anyar dan bahkan dirumahnya pun sang Kepala Desa tidak berada di tempat.
Reporter : Tim KongkitEditor : Ady Lubis
Editor : Siti Rahmadani HanifahSumber : 144021