Sobat, Yuk Simak Panduan Terbaru dalam Merawat Luka untuk Penyembuhan Optimal!

×

Sobat, Yuk Simak Panduan Terbaru dalam Merawat Luka untuk Penyembuhan Optimal!

Bagikan berita
Sobat, Yuk Simak Panduan Terbaru dalam Merawat Luka untuk Penyembuhan Optimal! (Foto : Dok. Istimewa)
Sobat, Yuk Simak Panduan Terbaru dalam Merawat Luka untuk Penyembuhan Optimal! (Foto : Dok. Istimewa)

KONGKRIT.COM - Dalam perawatan luka, langkah membersihkan dengan benar sangat krusial untuk memastikan proses penyembuhan optimal.

Dalam artikel ini akan membahas metode yang aman dan efektif, menjauh dari mitos seputar penggunaan alkohol dan povidone iodine,

Serta menghadirkan solusi praktis dengan cairan saline untuk menjaga kebersihan dan mempercepat penyembuhan luka.

1. Cuci Tangan Terlebih Dahulu

Sebelum membersihkan luka, pastikan sobat dalam keadaan bersih.

Sobat juga dapat menggunakan sarung tangan sekali pakai untuk menjaga kebersihan.

2. Berikan Tekanan Lembut pada Luka yang Masih Berdarah

Jika luka masih berdarah, berikan tekanan lembut dengan menggunakan kain bersih untuk menghentikan pendarahan.

3. Bilas Luka dengan Air Bersih dan Mengalir

Posisikan luka menghadap ke atas, lalu bilas luka dengan air bersih dan mengalir selama 5-10 menit.

Pastikan ada jarak sekitar 30 cm antara luka dan air keran agar semprotannya tidak terlalu keras.

4. Bersihkan Daerah Sekitar Luka dengan Sabun (Opsional)

Jika daerah sekitar luka kotor, Sobat dapat membersihkannya dengan sabun tanpa mengenai langsung pada luka untuk menghindari iritasi.

5. Gunakan Cairan Saline atau Air Hangat

Rendam kain steril dalam larutan saline atau air hangat, lalu usap luka dengan lembut untuk membersihkan sisa debu dan kotoran.

Editor : Fiyume
Bagikan

Berita Terkait
Terkini