Panyabungan, Kongkrit.com—Panglima K omando Daerah Militer I/ Bukit Barisan Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P, M.M bersama Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak, MSi, serta Danrem 023/KS, Kolonel Inf Fabriel Buyung Sikumbang, SH, MH, yang diwaklili oleh Kasrem, Letkol Inf Deny Anggel Rupingi, meninjau langsung kesiapan pelaksanaan pemungutan suara ulang Pemilihan Bupati dan wakil Bupati kabupaten Mandailing Natal, selasa (20/4/2021).Peninjauan diawali ke Markas Polres Tapanuli Selatan dan Padangsidimpuan, Setelah menerima laporan dari Kapolres tentang Kamtibmas, kesiapan personel pengamanan yang akan dikerahkan.
Pangdam I/BB bersama Kapoldasu dan rombongan kemudian melaksanakan pengecekan serta peninjauan kesiapan pelaksanaan PSU Pilkada Madina.Adapun Lokasi pertama yang ditinjau adalah TPS 3 di Desa Bandar Panjang Tuo, Muara Sipongi, Madina.
Di sini, selain mengecek persiapan pelaksanaan PSU, Pangdam I/BB didampingi Kapoldasu juga memberi pengarahan kepada petugas aparat keamanan agar tetap melaksanakan amanah dan tugas yang diberikan dengan baik," pesan Pangdam I/BB.Mari kita berikan ketenangan dan kenyamanan serta kerukunan umat beragama kepada masyarakat sehingga tercipta suasana damai dan kondusif. ucap Pangdam"Ini harapan saya bersama Kapoldasu, sehingga kami melakukan kunjungan untuk melihat secara langsung kesiapan pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang di Pilkada Madina ini sekaligus memberi semangat kepada personel TNI-Polri dalam menjalankan tugas pengamanan di lapangan," ungkap Pangdam I/BB.Saat Ini Kita Masih dalam suasana masa pandemi Covid-19, untuk Itu kepada Seluruh Personel yang terlibat dalam kegiatan pengamanan ini untuk selalu tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19. pungkas Pangdam
Turut serta dalam rangkaian kunjungan kerja Pangdam I/BB dan Kapoldasu ini, antara lain Asops Kasdam I/BB, Kolonel Inf Kristomei Sianturi, Dandim 0212/TS, dan Kapolres Madina serta sejumlah PJU dari Kodam I/BB dan Poldasu lainnya. (Novian)Sumber: Pendam I/BB
Editor : Siti Rahmadani HanifahSumber : 135178