Hasil Sampel Swab Pasien di Pessel Positif Menjadi 14 Orang

×

Hasil Sampel Swab Pasien di Pessel Positif Menjadi 14 Orang

Bagikan berita
Hasil Sampel Swab Pasien di Pessel Positif Menjadi 14 Orang
Hasil Sampel Swab Pasien di Pessel Positif Menjadi 14 Orang

Pesisir Selatan, Kongkrit.com---Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel, Rinaldi selaku Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19, Jumat (24/4/2020) siang menuturkan total pasien positif terinfeksi covid-19 di Pesisir Selatan sampai hari ini berjumlah 14 orang.Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel swab dari Labor Biomedik Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Unand. Dari hasil pemeriksaan sampel itu, mencatat ada penambahan dua pasien positif terinfeksi covid-19, yakni tersebut perempuan berumur 40 bidan Puskesmas Tarusan, dan perawat berumur 36. Kedunya akan dikirim ke Bapelkes Sumatera Barat.

"Dengan demikian total yang positif terinfeksi covid-19 di Pesisir Selatan sampai hari ini adalah 14 orang," jelasnya.Dari 14 orang tersebut kata Rinaldi, tiga sudah dinyatakan sembuh, 11 orang masih dirawat/ karantina dengan rincian: satu orang dirawat di RSUD M Zein Painan, satu orang dirawat di RS Ahmad Mukhtar Bukittinggi dan sembilan orang dikarantina di Bapelkes Provinsi Sumatera Barat.

"Kasus positif ke- 13 dan ke 14 diduga disebabkan karena telah terjadi transmisi lokal di Puskesmas Tarusan, berasal dari kasus positif sebelumnya," sebutnya.Dijelaskan, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 12 orang. Ke-12 PDP tersebut, delapan orang dirawat RS M.Zen Painan dan satu orang dirawat di RS. Unand Padang dan satu orang dirawat RSUP M.Jamil Padang, satu orang Rs Rasyidin Padang dan satu orang isolasi mandiri di rumah.

Orang Dalam Pemantauan (ODP), berjumlah 299 orang, selesai masa pemantauan 255 orang, proses pemantauan, 44 orang.Orang Tanpa Gejala (OTG), total 337 orang, selesai pemantauan, 148 orang, proses pemantauan 189 orang.

Pelaku perjalanan (notifikasi) berjumlah 5.759 orang, selesai pemantauan, 3.957 orang dan proses pemantauan 1.802. (Yus)

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 88970
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini