Sergai, Kongkrit.com—Warga Dusun 2 Desa Sentang Kecamatan Teluk Mengkudu Serdang Bedagai meninggal dunia secara mengenaskan karena sepeda motor jenis Suzuki Spin BK 4560 XU yang dikendarainya terjatuh diduga akibat mengelakkan seekor anjing.
Kedua korban terbentur roda ban belakang Mobil Truk BK 8994 VN di jalan umum, Desa Sialang Buah Kecamatan Teluk Mengkudu, tepatnya depan Kantor Desa Sialang Buah, Jumat (20/12) pagi.
Menurut keterangan supir Truk Suyono (62) warga Binjai Baru, Kabupaten Batu Bara di lokasi kepada wartawan menerangkan, bahwa korban RA berboncengan dengan temannya Syamsiah (16) warga dusun 1 Desa Sentang, datang dari arah belakang menuju Desa Pekan Sialang Buah.Namun saat korban dan temannya menyalip dari arah sebelah kanan mobil truk, tiba tiba ada seekor anjing di badan jalan sehingga korban mengelakkan anjing tersebut, tapi naas sepeda motor matic yang dikendarai korban RA dan temannya terjatuh dan membentur roda ban belakang Truk, katanya saat di Kantor Koramil 09/TM Teluk Mengkudu.Sementara itu Kepala Dusun 2 Desa Sentang, Zulfan (45) mengatakan bahwa korban meninggal kecelakaan tersebut adalah RA (19) warganya yang tinggal di Dusun 2 Desa Sentang sedangkan temannya Syamsiah warga dusun 1 Desa yang sama mengalami luka lecet di tangan, kepala dan kaki, bilangnya
Diketahui, akibat kecelakaan ini korban RA (19) tewas di tempat dengan kondisi pecah kepala sedang temannya Syamsiah di bawa kerumah sakit Sultan Sulaiman untuk menjalani pengobatan.Atas insiden ini, tampak personil Satlantas Polres Sergai, Polsek Teluk Mengkudu dan Babinsa Koramil 09/TM mengevakuasi korban.(Ardi)
Editor : Siti Rahmadani HanifahSumber : 71810