Pangdam I/BB Silahturahmi dengan Komisi A DPRD Prov. Sumut

×

Pangdam I/BB Silahturahmi dengan Komisi A DPRD Prov. Sumut

Bagikan berita
Pangdam I/BB Silahturahmi dengan Komisi A DPRD Prov. Sumut
Pangdam I/BB Silahturahmi dengan Komisi A DPRD Prov. Sumut

Medan, Kongkrit.com—Pangdam I/BB Mayjen TNI MS. Fadhilah Silahturahmi dengan Tim Komisi A DPRD Prov. Sumut, Pangdam I/BB dan segenap warga Kodam I/BB mengucapkan selamat datang kepada Komisi A DPRD Provinsi sumatera utara dan selamat atas pelantikan menjadi anggota DPRD Provsu periode 2019-2024, acara berlangsung di Gedung Balai prajurit Makodam I/BB Jl. Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Senin (4/11/2019)

Pangdam I/BB dalam amanatnya menyampaikan merupakan sebuah kehormatan bagi kami pada kesempatan ini dapat menerima kunjungan kerja dari Komisi A DPRD Provinsi sumut di Makodam I/BB, ini merupakan momentum yang sangat baik untuk saling mengenal, bertukar pikiran menyampaikan saran dan masukan sekaligus sebagai ajang memperkokoh silaturahmi dalam rangka memikirkan dan memajukan provinsi sumatera utara yang kita cintai bersama.ungkap Pangdam.

”Pada kesempatan ini, ijinkan kami sampaikan sekilas tentang profil Kodam I/BB dan tugas-tugasnya, Kodam I/BB merupakan salah satu unsur Komando utama pembinaan dan operasional kewilayahan TNI Angkatan Darat. Kodam I/BB juga merupakan kepartemen strategis yang memiliki tugas pokok menyelenggarakan pembinaan kesiapan operasional atas segenap Komandonya dan operasi pertahanan aktif di darat sesuai kebijakan panglima TNI, dalam menjalankan tugasnya berpedoman kepada uu nomor 34 tahun 2004 tentang tni dengan tugas pokok untuk menjaga keutuhan wilayah, menegakkan kedaulatan negara dan melindungi segenap bangsa dan tumpah darah indonesia yang dilaksanakan melalui operasi Militer perang dan operasi Militer selain perang.tegas Mayjen FadhilahPada kesempatan tersebut setelah acara audiensi selesai Pangdam I/BB dan Tim Komisi A DPRD Prov. Sumut menyaksikan pegelaran Cek Kesiapan Pasukan reaksi cepat penanggulangan Bencana (PRCPB) yang ada di jajaran Satuan Tempur (Satpur) dan Satuan Bantuan Tempur (Satbanpur) Kodam I/BB.

Turut hadir dalam acara tersebut Pangdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, Asrendam I/BB, Para Asisten Kasdam I/BB, Para Kabalakdam I/BB, Para Dansat BS wilayah Medan, Tim Komisi A DPRD Prov. Sumut.(Novian)Sumber : Pendam I/BB

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 66608
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini