Lurah Lapulu Programkan Kegiatan Fisik Untuk Masyarakat

×

Lurah Lapulu Programkan Kegiatan Fisik Untuk Masyarakat

Bagikan berita
Lurah Lapulu Programkan Kegiatan Fisik Untuk Masyarakat
Lurah Lapulu Programkan Kegiatan Fisik Untuk Masyarakat

Kendari, Kongkrit.com---Kelurahan Lapulu terus berbenah. Kelurahan yang terletak di wilayah kecamatan Abeli kota Kendari provinsi Sultra ini tahun 2019 mendapatkan kucuran dana kelurahan dari pemerintah pusat. Alhasil, dengan adanya bantuan dana kelurahan, pihak kelurahan Lapulu bisa melaksanakan berbagai program pembangunan.

Lurah Lapulu Dita Ilmawan Eka Putra SE, didampingi ketua Pokmas Ibrahim SE saat disambangi Kongkrit.com, dikantornya Rabu (30/10/2019) mengatakan bahwa kelurahan Lapulu sedang melaksanakan berbagai pembangunan yang dibiayai oleh dana kelurahan." Kita tahun 2019 ini tengah merehab posyandu yang terletak di RW 3 RT 1, eehab jembatan pasar Lapulu terletak RW 1 RT 1, pembangunan jembatan penyeberangan di wilayah RW 1 dan RW 2, dan juga rehab talud kali LapuLu terletak RW 1 RT 2," ucapnya.

Menurutnya, program pemerintah pusat ini akan di peruntukan untuk sejumlah fasilitas umum dan akan dimamfaatkan oleh masyarakat. Makanya fasilitas yang telah ada saat ini mulai dibenahi, dan semuanya itu digagas oleh pihak kelurahan berasama dengan masyarakat.

"Jadi dana kelurahan yang digulirkan oleh pemerintah pusat secara total melibatkan langsung masyarakat, baik dalam pengambilan keputusan melalui musyawarah, maupun pada saat kegiatan fisik proyek," jelasnya.Pihak kelurahan dan masyarakat sangat bersyukur dan berterimakasih kepada pemerintah atas turunnya dana kelurahan, sebab dengan adanya dana kelurahan ini tentung bisa menunjang program kelurahan dan melaksanakan perbaikan fasilitaa umum yabgvsangat diperlukan oleh masyarakat.

"Kami berharap agar dana kelurahan ini dapat ditingkatkan lagi agar masyarakat dapat lebih menikmati hasil pembangunan," ungkapnya.

Seperti diketahui, penduduk kelurahan Lapulu mencapai 6317 jiwa yang mayoritas sebagai nelayan dan pedagang.(Usman)

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 66245
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini