Rantauprapat, Kongkrit.com—Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74, Kabupaten Labuhanbatu, Bupati H. Andi Suhaimi Daimunthe ST, MT bersama dengan Ketua Tim Penggerak PKK, Hj. Rosmanidar Andi Suhaimi Dalimunthe, Sekdakab Ahmad Muflih, SH, MM, Ketua DWP, Asisten Umum dan para Kepala OPD serta Camat Rantau Selatan dan Camat Rantau Utara serta Kepala Kelurahan menggelar anjangsana ke panti asuhan dan panti jompo, Senin (14/10).Dalam anjangsana di Panti Asuhan Tunas Bangsa, Ujung Bandar, Andi Suhaimi mengatakan kegiatan ini selain bersilaturahmi pihaknya juga memohon doa kepada anak-anak yang ada di panti asuhan tersebut agar Pemkab Labuhanbatu lebih baik kedepannya.
"Saya pribadi baru mengetahui kalau ada panti asuhan di daerah ini. Jadi saya minta kepada pengurus panti untuk segera mengirimkan proposal ke Pemkab untuk bisa segera diproses agar mendapat dana hibah seperti panti asuhan lainnya," ujar Andi.Bukan hanya itu, Andi juga menegaskan pemerintah akan terus konsentrasi dalam pembinaan dan peningkatan kualitas SDM khususnya generasi muda di Labuhanbatu
"Mudah-mudahan tidak ada lagi anak-anak kita yang kurang perhatian apalagi sampai tidak makan. Jika ada sesuatu yang dibutuhkan datang saja langsung ke kantor ataupun ke rumah dinas, saya juga berharap kepada para kepala OPD dan juga Camat ikut turut memperhatikan panti ini, " ujar Bupati.Sementara itu ketika mengunjungi panti jompo Werdha Harapan, Andi suhaimi menyebutkan, dirinya sudah sering berkunjung hingga sampai ke kamar-kamar melihat para lansia. Beliau juga ikut mendo’akan agar para orangtua yang sedang sakit bisa cepat sembuh dan sehat. Semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat untuk para orangtua.Disisi lain, Kepala Dinas Sosial Labuhanbatu Sofyan Efendi Harahap SP, menjelaskan, adapun bentuk bantuan yang diberikan ke panti asuhan dan panti jompo yaitu masing-masing berupa beras 100 kg (10 zak), mie instan 25 kotak, gula pasir 35 kg, susu tepung 30 kotak, dan minyak goreng 35 liter.Adapun panti asuhan yang menerima bantuan yakni panti asuhan Tunas Bangsa Ujung Bandar dengan penghuni sebanyak 11 orang, panti asuhan Namira (Kompleks STAI) Jln Baru, 54 orang, Panti Asuhan Puteri Siti Khadijah, Jln WR. Supratman 45 orang, Panti Asuhan Putera Muhammadiyah Padang Matinggi 40 orang dan panti jompo Werdha Harapan di Jln Dewi Sartika 35 orang. (Novian)
Editor : Siti Rahmadani HanifahSumber : 64664