Medan, Kongkrit.com—Kasdam I/BB Brigjen TNI Untung Budiharto menghadiri ziarah rombongan dalam rangka memperingati HUT Ke 74 TNI yang dipimpin Danlantamal I Belawan, Laksma TNI Abdul Rasyid Kacong, S.E., M.M. pada Jumat 4 Oktober 2019 di TMP Bukit Barisan Jalan Sisingamangaraja Medan.
Kegiatan tersebut diawali dengan penghormatan umum kepada para pahlawan kusuma bangsa dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di pusara oleh pimpinan ziarah rombongan dan tabur bunga di makam pahlawan. Kegiatan ziarah kali ini dimaksudkan untuk mengenang jasa para pahlawan kusuma bangsa yang telah mempertahankan Ibu Pertiwi dari belenggu penjajahan. Pelaksanaan Ziarah Rombongan dihadiri/diikuti oleh perwira TNI dan seluruh anggota TNI, PNS TNI, Persit KCK PD I Bukit Barisan, PIA Ardhya Garini (Angkatan Udara).ziarah ke TMP Bukit Barisan dalam rangka peringatan HUT ke-74 TNI Tahun 2019 ini adalah sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. kegiatan ziarah ini selain untuk mengenang perjuangan para pahlawan, juga sebagai sumber inspirasi dalam mengisi masa kemerdekaan. Hal terpenting dari kegiatan ini, ziarah ke TMP dapat memotivasi dan memberi inspirasi bagi semua pihak untuk bekerja lebih keras, cerdas, ikhlas, berkualitas dan tuntas demi mewujudkan cita-cita para pahlawan yang gugur.
Kegiatan ziarah ini memiliki arti yang sangat penting, disamping sebagai penghormatan kepada para pahlawan yang telah mendarmabaktikan jiwa raganya kepada nusa dan bangsa, juga sebagai bukti kebesaran bangsa Indonesia, karena bangsa yang besar adalah bangsa yang mau menghargai jasa para pahlawannya. Bentuk penghormatan ini tidak pernah akan lepas dari dada dan sanubari putra dan putri penerus bangsa, lebih-lebih bagi prajurit TNI, yang akan selalu menjaga tanah air ibu pertiwi Indonesia. Kita sebagai anak bangsa harus selalu ingat dengan sejarah. Selalu hormat dengan para pahlawan yang telah mendahului, sehingga cita-cita mereka yang masih belum tercapai bisa kita lanjutkan,” ucap Pangdam.“Kita berharap bagaimana kita memaknai perjalanan perjuangan bangsa ini dengan cita-cita dan perjuangan yang baik. Terutama generasi muda kita nantinya bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan,” harapnya.
Kita semua harus mendoakan arwah para pahlawan dengan sepenuh hati, agar diterima di Sisi Tuhan Yang Maha Kuasa, seraya berharap jiwa kepahlawanan menurun kepada kita, sehingga kita bisa mengabdi kepada bangsa dan negara seperti para pahlawan pendahulu kita. Jadi bukan masalah sebentar atau lamanya, sering atau tidaknya, tetapi doa kita dan kenangan kita kepada jasa para pahlawan, sudah kita lakukan," demikian pungkas Pangdam I/BB.Hadir dalam ziarah tersebut : para unsur Forkopimda Provsu, Walikota Medan, Irdam I/BB, para Sahli Pangdam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalakdam I/BB, Para Danyon BS Sewilayah Medan dan Ketua Dharma Pertiwi Daerah “A” beserta pengurus.(Tongat)
Pendam I/BB
Editor : Siti Rahmadani HanifahSumber : 63378