Dua Penumpang Pajero Sport Tewas, Usai Terlibat Kecelakaan Tunggal Di Tol Jombang.

×

Dua Penumpang Pajero Sport Tewas, Usai Terlibat Kecelakaan Tunggal Di Tol Jombang.

Bagikan berita
Dua Penumpang Pajero Sport Tewas, Usai Terlibat Kecelakaan Tunggal Di Tol Jombang.
Dua Penumpang Pajero Sport Tewas, Usai Terlibat Kecelakaan Tunggal Di Tol Jombang.

Jombang,Kongkrit.com - Sebuah mobil Mitsubishi Pajero Sport terlibat kecelakaan tunggal di ruas tol Jombang – Mojokerto kilometer 703.200, tepatnya di Jalan Raya Desa Jombok, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Sabtu (10/8/2019) sekitar pukul 09.00 WIB. Akibat kejadian tersebut, dua orang dari tujuh penumpang mobil Pajero Sport dinyatakan meninggal dunia, saat sedang dalam perawatan di dua rumah sakit yang berada.

Korban meninggal di Rumah Sakit Al Azis Kecamatan Tembelang, diketahui bernama Raditya Vadika Wibiyanto (10) asal Desa Suratmajan, Kecamatan Maospati, Magetan. Sedangkan Siti Hajati (57) warga Perumdian Asri 2, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Basoeni, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto.Kanit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman menjelaskan, kecelakaan bermula saat mobil Pajero Sport nopol AE 1463 NW, yang dikemudikan Arditya Bima Yurista (25) warga Desa Sugihwaras Rt 17 Rw 4, Kecamatan Maospati, Magetan. Melaju dari arah barat ketimur dilajur A (Jombang - Surabaya), dengan kecepatan tinggi.

Namun, saat melaju dengan kecepatan tinggi tiba-tiba ban belakang kanan meletus, sehingga kendaraan Pajero Sport yang membawa tujuh penumpang itu, oleng kekanan menyeberang ke lajur B arah (surabaya jombang), maka terjadilah laka lantas."Faktor penyebab kecelakaan, diduga karena pengemudi Pajero Sport ceroboh saat memacu kendaraannya dari arah Jombang ke Surabaya dengan kecepatan tinggi," kata Iptu Sulaiman.

Akibat insiden itu, dua orang penumpang mobil meninggal dunia di rumah sakit. Sementara pengemudi mobil Pajero Sport selamat dan tidak mengalami luka, sedangkan satu penumpang yang menderita luka berat bernama Cindy Memi (23) asal Desa Sugihwaras Rt 17 Rw 04 Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan.Selain itu, empat penumpang lainnya menderita luka ringan, diantaranya Pamige Wibiyanto (35), Andika Maya (34), Rana Khoirul Alfatah Wibiyanto (4) dan Raqhila Humairah Wibiyanto (2,5), keempatnya merupakan warga Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan.

"Korban meninggal maupun luka merupakan penumpang mobil. Korban meninggal dunia dua orang, luka berat satu orang dan luka ringan empat orang. Sedangkan sopir mobil tidak mengalami luka," terang Iptu Sulaiman.Sementara kendaraan Mitsubishi Pajero Sport yang ringsek dibawa ke Satlantas Polres Jombang menggunakan satu unit mobil derek, untuk dijadikan barang bukti.

"Kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah kita amankan di Satlantas Polres Jombang, guna penyidikan lebih lanjut," pungkas Iptu Sulaiman.Jajang

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 59299
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini