Walikota Tebing Tinggi , Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Pusat Kota Sehat

×

Walikota Tebing Tinggi , Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Pusat Kota Sehat

Bagikan berita
Walikota Tebing Tinggi , Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Pusat Kota Sehat
Walikota Tebing Tinggi , Sambut Kedatangan Tim Verifikasi Pusat Kota Sehat

Tebingtinggi, Kongkrit.com—Walikota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan didampinggi Madis Kesehatan dr Nanag Fitra Aulia menyambut kedatangan rombongan dari Tim Verifikasi pusat Kota Sehat tahun 2019 Senin (5/8) siang di Aula kantor Balai Kota Tebingtinggi.Kedatangan rombongan Tim Verifikasi Pusat Kota sehat dipimpin langsung oleh Aloysia Widyastuti dari Kemenkes RI dan Theresia Lukita Siboro dari Kemendagri RI.

Dalam sambutannya, Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan mengucapan selamat datang kepada rombongan dan memaparkan secara singkat tentang kondisi Kota Tebing Tinggi.Sudah berbagai program pembangunan yang berhubungan dengan kesehatan terus sepanjang tahun kia lakukan di Tebing Tinggi dan juga melibatkan semua komponen masyarakat bersama-sama dengan Pemerintah, sebut Umar.

Program-program yang sudah dan sedang dilakukan Pemko Tebing Tinggi menunju kota sehat. Mari ibu ibu melihatnya dan meninjau dilapanga secara langsung, kata Umar Program Kesehatan buat Pemerintah Kota Tebing Tinggi merpakan salah satu program unggulan Tebing Tinggi dijadikan sebuah Kota Jasa dan Perdagangan, termasuk didalamnya jasa Kesehatan.ujarnya

Sementara itu Ny.Aloysia Widyastuti dalam sambutannya menyampaikan kami datang ke Tebing Tinggi untuk melakukan Verifikasi Kota Sehat, bukan untuk mencari juaranya.Pemko Tebing Tinggi pantas berbesar hati. Karena dari 252 Kota yang berada di 29 Provinsi Indonesua, Kota Tebingtinggi masuk nominasi 165 Kota tersehat, ucapnya.

Dikatakan jika melihat paparan yang disampaikan Walikota Tebing Tinggi, Kepala Bapeda dan Ketua Forum Kota Sehat, kami memberikan apresiasi. Karena terlihat jelas bahwa Pemko Tebingtinggi sangat berkomitmen menjadikan Kota Sehat di Sumatera Utara terangnya.Usai pemamparan, tim langsung melakukan peninjauan kelapangan untuk melihat secara langsung program-program yang sudah dikerjakan.

Selain rombobgan dari Tim Verifikasi Kota Sehat pusat, turut hadir Siti Rahman dari Bappedasu, Holde Tobing dari Dinkes Provsy dan Rosina Nainggolan sanitarian ahli madya Dinkes Provsu.(Kurniawan Hasibuan).

Editor : Siti Rahmadani Hanifah
Sumber : 58659
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini