IKATEMI Cetak Rekor MURI, Ribuan Tensimeter Puskesmas Diselamatkan Sekaligus

×

IKATEMI Cetak Rekor MURI, Ribuan Tensimeter Puskesmas Diselamatkan Sekaligus

Bagikan berita
IKATEMI Cetak Rekor MURI, Ribuan Tensimeter Puskesmas Diselamatkan Sekaligus
IKATEMI Cetak Rekor MURI, Ribuan Tensimeter Puskesmas Diselamatkan Sekaligus

KONGKRIT.COM - Ribuan alat kesehatan vital di Puskesmas seluruh Indonesia mendapat "napas baru" berkat aksi serentak Ikatan Elektromedis Indonesia (IKATEMI), Sabtu (26/4/2025).

Melalui gerakan nasional Bakti untuk Negeri, IKATEMI berhasil memelihara dan mengkalibrasi 1.000 unit tensimeter di 2.300 Puskesmas, melibatkan lebih dari 3.000 tenaga elektromedis — sekaligus memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Aksi luar biasa ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-40 IKATEMI. Melalui kolaborasi lintas wilayah, IKATEMI membuktikan komitmennya menjaga kualitas pelayanan kesehatan primer, dimulai dari alat sederhana yang kerap diandalkan: tensimeter.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin memastikan bahwa alat-alat kesehatan dasar yang digunakan masyarakat tetap akurat dan layak pakai," ujar Ketua DPC IKATEMI Kota Bukittinggi, Taufik Hidayat, di sela kegiatan yang dipusatkan di Puskesmas Rasimah Ahmad, Kecamatan Guguk Panjang.

Di Bukittinggi sendiri, 37 anggota DPC IKATEMI turun langsung ke lapangan. Mereka berhasil memelihara dan mengkalibrasi 70 unit tensimeter di 70 Puskesmas, sekaligus mendistribusikan sertifikat kalibrasi hasil kerja sama dengan Laboratorium Kalibrasi Elsyahfi Kalibratech Mandiri — laboratorium swasta yang telah terakreditasi Komite Akreditasi Nasional (KAN) dan bersertifikat ISO 17025.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi, Linda Faroza, menyambut baik inisiatif ini. Ia berharap pengabdian masyarakat seperti ini bisa menjadi agenda rutin tahunan.

"Ini langkah nyata yang sangat bermanfaat untuk memastikan masyarakat mendapat pelayanan kesehatan yang terbaik. Harapannya, kegiatan ini bisa terus berlanjut," ujar Linda.

Melalui pencapaian ini, IKATEMI tidak hanya menorehkan prestasi nasional, tetapi juga memperkuat peran tenaga elektromedis sebagai garda tak terlihat dalam mendukung keselamatan pasien.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini