KONGKRIT.COM — Pemerintah Kota Bekasi resmi menerima pengalihan pengelolaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di kawasan Perumahan Vida Bantargebang dari PT BNR Property Management kepada Perumda Tirta Patriot.
Seremoni penyerahan berlangsung pada Selasa (22/4/2025), dan dihadiri langsung oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.
Pengalihan ini akan efektif berlaku mulai 1 Mei 2025 dan diproyeksikan melayani sekitar 600 warga yang berdomisili di kawasan tersebut.
Dalam sambutannya, Wali Kota Bekasi menyampaikan apresiasi kepada pihak pengembang atas sinergi yang terjalin dengan Pemerintah Kota Bekasi dalam rangka peningkatan pelayanan air bersih untuk masyarakat.
“Pemerintah Kota Bekasi mengapresiasi PT BNR Property Management yang telah menyerahkan pengelolaan SPAM ini kepada Perumda Tirta Patriot,” ujar Tri Adhianto.
“Ini adalah langkah konkret dalam mewujudkan layanan air minum yang berkualitas, merata, dan berkelanjutan, khususnya bagi warga Bantargebang dan Mustika Jaya,” lanjutnya.Ia juga menegaskan bahwa dengan dikelolanya SPAM oleh Perumda Tirta Patriot, masyarakat akan mendapatkan jaminan layanan air bersih yang lebih profesional, transparan, dan berorientasi pada kepuasan pelanggan.
Lebih lanjut, Wali Kota menyoroti dukungan program pengembangan infrastruktur air minum oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Bekasi, termasuk proyek pipanisasi yang mendapat bantuan Dana Alokasi dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
“Kami tengah menyiapkan jaringan distribusi air ke wilayah Vida Bantargebang yang ditargetkan selesai pada 2026,” ungkapnya.
“Setelah rampung, layanan air minum akan diperkuat melalui sistem tapping untuk menjangkau lebih luas lagi,” jelasnya.
Editor : Zaitun Ul Husna