Diduga Keracunan Program MBG, 51 Siswa MAN 1 Cianjur Alami Gejala, 6 Masih Dirawat

×

Diduga Keracunan Program MBG, 51 Siswa MAN 1 Cianjur Alami Gejala, 6 Masih Dirawat

Bagikan berita
Diduga Keracunan Program MBG, 51 Siswa MAN 1 Cianjur Alami Gejala, 6 Masih Dirawat
Diduga Keracunan Program MBG, 51 Siswa MAN 1 Cianjur Alami Gejala, 6 Masih Dirawat

KONGKRIT.COM – Sebanyak 51 siswa MAN 1 Cianjur, Jawa Barat, mengalami gejala keracunan usai mengonsumsi makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Senin siang, 21/4/2025.

Dari jumlah tersebut, 45 siswa telah diperbolehkan pulang setelah mendapat perawatan, sementara enam lainnya masih menjalani perawatan intensif.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, Frida Laila Yahya, menyampaikan bahwa satu dari enam siswa yang masih dirawat saat ini berada dalam tahap observasi di RS Bhayangkara.

“Termasuk satu orang yang saat ini masih dalam tahap observasi,” ujar Frida saat dihubungi pada Selasa (22/4/2025).

Frida menambahkan bahwa seluruh pasien yang sebelumnya dirawat di RSUD Sayang Cianjur kini telah dipulangkan karena kondisi mereka membaik.

Menurut Frida, gejala yang dialami para siswa meliputi mual, muntah, dan pusing—gejala khas keracunan makanan.

Meski dugaan awal mengarah pada makanan yang dikonsumsi dalam program MBG, kepastian penyebabnya masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium.

“Untuk penyebab pastinya, apakah dari makanan atau dari sumber lain, masih dalam proses pemeriksaan. Namun gejala mulai muncul usai para siswa menyantap makanan tersebut,” jelasnya.

Insiden ini pertama kali terdeteksi pada Senin sore, ketika sejumlah siswa mulai mengeluh mual dan muntah tak lama setelah makan siang yang disediakan oleh program MBG.

Para siswa kemudian dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat RSUD Sayang Cianjur dan RS Bhayangkara sekitar pukul 18.00 WIB.

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : Kompas.com
Bagikan

Berita Terkait
Terkini