Bupati Pesisir Selatan Audiensi ke BNPB, Ajukan Proposal Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana

×

Bupati Pesisir Selatan Audiensi ke BNPB, Ajukan Proposal Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana

Bagikan berita
Bupati Pesisir Selatan Audiensi ke BNPB, Ajukan Proposal Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana
Bupati Pesisir Selatan Audiensi ke BNPB, Ajukan Proposal Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana

KONGKRIT.COM — Bupati Pesisir Selatan, H. Hendrajoni, menggelar audiensi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pada Selasa, (22/4/2025), guna menyampaikan Proposal Hibah Rehabilitasi dan Rekonstruksi (RR) pascabencana banjir yang terjadi di wilayahnya pada 7 Maret 2024 lalu.

Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Utama BNPB, Jakarta, dan dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, termasuk Kepala Pelaksana BPBD Pesisir Selatan, Yuskardi, serta Kepala Bappedalitbang, Hadi Susilo.

Kehadiran dua pejabat teknis ini memperkuat komitmen Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan dalam menyiapkan dokumen dan rencana rehabilitasi yang matang dan terstruktur.

Audiensi diterima langsung oleh Sekretaris Utama BNPB, Dr. Rustian. Hadir pula sejumlah pejabat BNPB seperti Tenaga Ahli Kepala BNPB, Tavip; Kepala Biro Perencanaan, Andi Eviana; Kepala Biro Keuangan, Pambudi; dan perwakilan Biro Umum dan Perlengkapan, Fitri.

Dalam sambutannya, Bupati Hendrajoni menyampaikan apresiasi kepada BNPB atas dukungan yang selama ini diberikan, baik dalam penanganan darurat maupun pemulihan pascabencana.

"Kami datang membawa harapan besar dari masyarakat Pesisir Selatan. Proposal hibah yang kami ajukan merupakan bagian dari upaya untuk memulihkan kondisi wilayah dan kehidupan masyarakat yang terdampak banjir besar tahun lalu," ungkap Hendrajoni.

Ia juga memaparkan laporan pelaksanaan kegiatan yang telah dibiayai melalui Dana Siap Pakai (DSP) BNPB, termasuk untuk infrastruktur dan perbaikan rumah warga terdampak.

Hal ini disampaikan sebagai bentuk akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan dana bantuan.

Selain itu, Bupati melaporkan bahwa pembangunan Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Pesisir Selatan telah selesai dan kini berfungsi sebagai pusat kendali informasi kebencanaan di daerah.

Keberadaan Pusdalops diharapkan dapat memperkuat sistem mitigasi dan meningkatkan respons cepat saat terjadi bencana.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini