Daftar Harga Emas Antam Hari Ini:
- 0,5 gram: Rp 1.058.000
- 1 gram: Rp 2.016.000
- 2 gram: Rp 3.976.000
- 3 gram: Rp 5.944.000
- 5 gram: Rp 9.884.000
- 10 gram: Rp 19.690.000
- 25 gram: Rp 49.062.500
- 50 gram: Rp 98.005.000
- 100 gram: Rp 195.890.000
- 250 gram: Rp 489.337.500
- 500 gram: Rp 978.375.000
- 1.000 gram: Rp 1.956.600.000
Kenaikan harga emas ini tidak lepas dari situasi global yang semakin tidak menentu.
Mengutip laporan CNBC pada Selasa, (22/4/2025), harga emas spot internasional naik 1,7 persen menjadi USD 3.383,87 per ons pada pukul 02.46 GMT, setelah menyentuh rekor tertinggi USD 3.384 di awal sesi.
Sementara itu, harga emas berjangka di Amerika Serikat tercatat naik 2 persen ke level USD 3.396,10.
Kenaikan harga emas dunia didorong oleh kekhawatiran atas kondisi ekonomi global akibat ketegangan perdagangan antara Amerika Serikat dan China.Ketegangan tersebut turut menekan nilai dolar AS, yang tercatat berada di level terendah dalam tiga tahun. Pelemahan dolar membuat emas menjadi aset yang lebih menarik bagi investor global.
Editor : Zaitun Ul HusnaSumber : Liputan6