KONGKRIT.COM – Anggota DPR RI Komisi VIII dari Fraksi NasDem, Hj. Lisda Hendrajoni, mengajak seluruh perempuan Indonesia untuk terus meneladani semangat perjuangan R.A. Kartini dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April.
Ia menyampaikan ucapan selamat sekaligus menyerukan pentingnya melanjutkan perjuangan Kartini demi kemajuan perempuan Indonesia.
"Selamat Hari Kartini. Mari kita teruskan semangat perjuangan Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan dan kemajuan perempuan," ungkap Lisda dalam keterangannya kepada media, Senin (21/4/2025).
Dengan mengangkat pesan inspiratif “Teruslah Belajar dan Berbuat Baik”, Lisda mendorong perempuan, khususnya generasi muda, untuk terus meningkatkan kapasitas diri dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.
Ia menilai bahwa perempuan memiliki potensi besar untuk menjadi agen perubahan yang mampu membawa dampak positif di lingkungan sekitarnya.
“Perempuan punya potensi besar. Kita hanya perlu terus belajar, terus mengasah diri, dan jangan pernah berhenti berbuat baik,” ujarnya.Sebagai tokoh yang aktif dalam kegiatan sosial dan kemasyarakatan, Lisda juga menyoroti pentingnya peran perempuan dalam berbagai bidang, termasuk pendidikan, politik, dan pemberdayaan masyarakat.
Ia melihat peringatan Hari Kartini sebagai momen tepat untuk meneguhkan kembali komitmen terhadap nilai-nilai emansipasi.
Lisda turut mendorong perempuan, terutama yang berada di daerah, agar tidak ragu untuk bersuara dan tampil sebagai penggerak perubahan.
Ia berharap semangat Kartini dapat terus hidup melalui perempuan-perempuan masa kini yang kuat, cerdas, dan memiliki empati tinggi.
Editor : Zaitun Ul Husna