Dugaan Politik Uang Warnai PSU Pilkada 2024, Enam Daerah Ajukan Gugatan ke MK

×

Dugaan Politik Uang Warnai PSU Pilkada 2024, Enam Daerah Ajukan Gugatan ke MK

Bagikan berita
Dugaan Politik Uang Warnai PSU Pilkada 2024, Enam Daerah Ajukan Gugatan ke MK
Dugaan Politik Uang Warnai PSU Pilkada 2024, Enam Daerah Ajukan Gugatan ke MK

Barang bukti yang diamankan mencakup uang tunai sebesar Rp270 juta, surat suara, takjil untuk berbuka puasa, dan data pemilih.

“Perkaranya sudah teregistrasi dan ditangani sesuai prosedur. Jumlah tersangka belum bisa kami sampaikan karena sudah masuk tahap penyidikan,” jelas Adam saat dikonfirmasi, Rabu (19/3/2025).

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Afifuddin berharap agar sengketa hasil PSU yang diajukan ke MK dapat diselesaikan dalam tahap sidang awal (dismissal).

“Mudah-mudahan cukup sampai tahap dismissal,” ujarnya saat ditemui di Kantor KPU RI, Kamis (17/4/2025).

Afifuddin mengaku belum dapat memberikan tanggapan substansial karena materi gugatan dari para pemohon belum bisa diakses.

Namun demikian, ia menegaskan bahwa pelaksanaan PSU di berbagai daerah telah sesuai dengan prosedur yang ditetapkan.

“Barangkali ada isu-isu baru yang muncul. Tapi InsyaAllah, teman-teman penyelenggara merasa proses berjalan lancar, dan itu akan menjadi bagian dari jawaban kami,” pungkasnya.

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : KompasTV
Bagikan

Berita Terkait
Terkini