KONGKRIT.COM – Lampu lalu lintas di persimpangan Jalan Khatib Sulaiman dan Jalan Rasuna Said, Kota Padang, mengalami gangguan sejak beberapa hari terakhir akibat pencurian kabel listrik.
Kondisi ini menyebabkan arus kendaraan di kawasan tersebut menjadi semrawut, terutama pada jam sibuk pagi dan sore hari.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Padang, Ances Kurniawan, membenarkan bahwa padamnya lampu lalu lintas disebabkan oleh aksi pencurian kabel oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Ia menyebut kejadian serupa bukan kali pertama terjadi di kota tersebut.
“Lampu lalu lintas mati karena kabelnya dicuri. Ini sudah kami laporkan ke Polresta Padang dan saat ini sedang dalam proses penyelidikan,” ujar Ances, Rabu (16/2/2025).
Tim teknis Dishub langsung dikerahkan ke lokasi usai menerima laporan dari masyarakat. Hasil pemeriksaan menunjukkan adanya kerusakan pada sistem akibat kabel pengendali lampu yang dicuri.
Dishub menyatakan pencurian kabel lampu lalu lintas telah berulang dalam dua tahun terakhir, termasuk di persimpangan Jalan Sawahan–Jalan Wahidin pada tahun 2024.“Waktu itu pelaku mencuri kabel tembaga dari jalur yang tertanam. Kami berharap kasus-kasus seperti ini mendapat perhatian serius dari pihak berwajib,” lanjutnya.
Dishub telah melakukan sejumlah langkah pencegahan, seperti memasang pelindung kabel dan memperkuat kotak kontrol di titik-titik rawan.
Namun, aksi pencurian masih saja terjadi, diduga dilakukan oleh pelaku berpengalaman yang memanfaatkan situasi sepi di malam hari.
“Kami sangat mengharapkan peran serta masyarakat. Bila melihat gerak-gerik mencurigakan di sekitar kotak kontrol lampu lalu lintas, segera laporkan ke pihak berwajib,” paparnya.
Editor : Zaitun Ul HusnaSumber : Padek.jawapos.com