KONGKRIT.COM – Perjalanan Tim Nasional Indonesia U-17 di ajang Piala Asia U-17 2025 harus berakhir di babak perempat final. Dalam pertandingan yang digelar di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Arab Saudi, Senin malam (14/4/2025) waktu Indonesia, Garuda Muda harus mengakui keunggulan Korea Utara dengan skor telak 0-6.
Kekalahan tersebut menghentikan laju Indonesia di turnamen, namun tidak menghapus prestasi membanggakan yang telah diraih.
Skuad asuhan pelatih Nova Arianto berhasil memastikan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan berlangsung di Qatar pada November mendatang, berkat keberhasilan mereka mencapai fase gugur turnamen.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan apresiasi atas perjuangan dan pencapaian tim.
Menurutnya, meskipun langkah tim terhenti di delapan besar, para pemain telah menunjukkan semangat dan kualitas yang patut dibanggakan.
“Saya sangat menghargai perjuangan tim ini. Mereka juara Grup C dengan tiga kemenangan beruntun. Ini bukan pencapaian yang mudah,” ujar Erick dalam keterangannya di Jakarta.Ia menambahkan bahwa babak perempat final memang penuh tantangan, bahkan tim sekelas Jepang pun harus tersingkir melalui adu penalti oleh Arab Saudi.
Erick juga menyoroti munculnya kekuatan baru di Asia, seperti Uzbekistan, yang dinilai konsisten dalam pembinaan tim dari level junior hingga senior.
Lebih lanjut, Erick meminta agar publik tetap memberikan dukungan kepada para pemain muda.
Ia menekankan bahwa kekalahan bukan alasan untuk mencela atau menyalahkan pemain, terutama mengingat banyak di antara mereka berasal dari latar belakang keluarga sederhana dan telah berjuang keras untuk mencapai level ini.
Editor : Zaitun Ul HusnaSumber : Liputan6