KONGKRIT.COM — Sebuah truk tangki pengangkut bahan bakar minyak (BBM) milik PT Elnusa Petrofin dengan nomor polisi BA 9601 OQ tertangkap berhenti mencurigakan di pinggir jalan kawasan Sungaigambir Sako Tapan, Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, pada Senin (14/4/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.
Peristiwa tersebut diketahui saat tim media bersama LSM melintasi jalan nasional yang menghubungkan wilayah tersebut menuju perbatasan Sungai Penuh.
Truk tangki terlihat berhenti di depan sebuah rumah makan, dan dari pengamatan lapangan, tampak sejumlah jeriken sedang diisi dengan BBM jenis Pertalite dari bagian belakang kendaraan tangki.
Beberapa jeriken yang telah penuh kemudian dipindahkan ke dalam sebuah rumah di sekitar lokasi.
Diduga kuat, rumah tersebut menjadi tempat penampungan sementara BBM hasil penyulingan dari truk tangki.
Bahkan, turut terlihat satu unit mobil yang diduga digunakan untuk mengangkut BBM hasil penyalinan tersebut.Ketika tim media mencoba mendekat untuk mengonfirmasi, sopir truk tangki tersebut langsung meninggalkan lokasi.
Tak lama berselang, muncul beberapa pria berpakaian preman—di antaranya mengenakan kaos putih dan celana jeans pendek, serta seorang lainnya berpakaian hitam dengan celana jeans panjang—yang mengaku sebagai pemilik BBM jenis Pertalite itu.
Salah satu dari mereka diduga merupakan oknum aparat yang membekingi aktivitas tersebut.
Menurut informasi yang dihimpun, praktik serupa diduga juga melibatkan sejumlah sopir truk tangki BBM lainnya dari Depot Pertamina Teluk Kabung, Kota Padang.
Editor : Zaitun Ul Husna