KONGKRIT.COM — Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur (JKA), bergerak cepat menindaklanjuti hasil peninjauan ke Gudang Rel Kereta Api di Ketaping, (9/4/2025)
Hanya berselang satu hari setelah kunjungan tersebut, Bupati langsung melakukan audiensi dengan Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan RI, Ir. Moh. Risal Wasal, di Gedung Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Jakarta.
Pertemuan ini membahas permohonan hibah rel kereta api yang tidak lagi digunakan untuk dimanfaatkan sebagai pembatas lintasan pacuan kuda di Padang Pariaman.
Usulan tersebut disambut positif oleh Dirjen Perkeretaapian yang mengapresiasi inisiatif tersebut.
“Sepanjang pemanfaatannya jelas dan sesuai ketentuan, kami mendukung. Namun perlu dikoordinasikan terlebih dahulu dengan Kepala Balai setempat, dan selanjutnya diajukan melalui surat resmi kepada Dirjen Perkeretaapian,” ujar Moh. Risal Wasal.
Dirjen juga meminta agar surat permohonan dilengkapi dengan gambar peruntukan serta rincian kebutuhan yang diperlukan.Langkah ini diperlukan untuk ditindaklanjuti oleh tim dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL), guna memastikan bahwa aset tersebut tidak termasuk dalam barang yang telah dilelang atau dimenangkan pihak lain.
Langkah cepat Bupati JKA ini dinilai sebagai wujud nyata komitmen dalam mempercepat pembangunan daerah.
Aksi tersebut dinilai strategis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
"Tinggal menunggu respons dari KPKNL. Semoga rel-rel itu bisa segera dimanfaatkan demi kepentingan rakyat Padang Pariaman," ujar Bupati optimistis.
Editor : Zaitun Ul Husna