KONGKRIT.COM – Wakil Bupati Musi Banyuasin (Muba), Rohman, turun langsung ke lapangan untuk meninjau kondisi warga terdampak banjir di Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, Kamis (10/5/2025).
Meski harus melintasi kemacetan parah sepanjang 10 kilometer dari arah C2, Rohman tetap hadir untuk memastikan penanganan bencana berjalan baik dan warga terdampak mendapatkan bantuan yang dibutuhkan.
Dalam kunjungan tersebut, Wabup Rohman mewakili Bupati Muba HM Toha dan didampingi sejumlah pejabat, di antaranya Kapolres Muba AKBP God Parlasro Sinaga, Dandim 0401 Letkol Inf Erry Dwianto.
Kemudian ada juga Camat Tungkal Jaya Yudi Suhendra, Kepala BPBD H Pathi Riduan, Kadinsos Ardiansyah, Kadis PUPR Alva Elan, dan Kadinkes Muba dr H Azmi Dariusmansyah.
Jajaran dari Pemerintah Provinsi Sumsel dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait juga turut serta dalam rombongan.
Kehadiran pemerintah daerah disambut dengan penuh harap oleh warga yang kini harus mengungsi akibat banjir besar yang terjadi akibat curah hujan tinggi selama tiga hari berturut-turut.Wabup Rohman menyampaikan rasa prihatin mendalam atas musibah tersebut dan mengajak masyarakat untuk bersabar.
Ia menegaskan bahwa pemerintah hadir untuk memastikan bantuan tersalurkan secara merata, meskipun akses menuju lokasi terdampak cukup sulit.
"Ini adalah ujian dari Allah SWT. Pemerintah berupaya maksimal agar kebutuhan dasar masyarakat tetap terpenuhi,” ujar Rohman.
“Kami berharap masyarakat bersabar dan terus berdoa agar musibah ini segera berakhir," lanjutnya.
Editor : Zaitun Ul Husna