KONGKRIT.COM – Dalam rangka mendukung program unggulan Kementerian Sosial Republik Indonesia, yakni Sekolah Rakyat, Bupati Padang Pariaman, John Kenedy Azis (JKA), melakukan audiensi dengan Menteri Sosial RI, Drs. H. Saifullah Yusuf.
Pertemuan tersebut berlangsung di Gedung Kementerian Sosial, Jakarta, dan turut dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Kemensos, Dr. Robben Rico, A.Md. LLAJ., SH., ST., M.Si., beserta jajaran.
Audiensi ini menjadi langkah awal Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman dalam menjajaki penyelenggaraan program Sekolah Rakyat di daerahnya.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati JKA menyampaikan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung penuh program tersebut sebagai upaya strategis dalam memutus rantai kemiskinan melalui akses pendidikan berkualitas bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu.
"Untuk mewujudkan Sekolah Rakyat di Padang Pariaman, kami siap menyediakan lahan seluas lima hektare sesuai ketentuan, sebagai lokasi pembangunan," ujar Bupati JKA di hadapan Menteri Sosial.
Lebih lanjut, Bupati menegaskan bahwa pembangunan Sekolah Rakyat merupakan bentuk intervensi nyata dalam memperluas akses pendidikan, mulai dari usia dini hingga jenjang lebih tinggi, terutama bagi anak-anak dari keluarga miskin yang selama ini sulit memperoleh layanan pendidikan yang memadai.Secara terpisah, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Padang Pariaman, Sumarni, menjelaskan bahwa Sekolah Rakyat merupakan program terpadu yang tidak hanya fokus pada pendidikan formal, tetapi juga membentuk karakter, membekali keterampilan hidup, dan meningkatkan kesehatan siswa.
"Program ini dirancang untuk mencetak agen perubahan dari kalangan keluarga prasejahtera agar mampu keluar dari siklus kemiskinan dan memiliki masa depan yang lebih baik," ungkap Sumarni.
Ia juga merinci tujuan dari program ini, antara lain: meningkatkan akses dan mutu pendidikan bagi siswa miskin, mendongkrak prestasi akademik, membentuk karakter siswa yang kuat, serta membuka peluang melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Manfaat Sekolah Rakyat pun meluas ke berbagai pihak. Bagi siswa, mereka mendapatkan pendidikan berkualitas dan lingkungan belajar yang mendukung pengembangan diri secara menyeluruh.
Editor : Zaitun Ul Husna