Wali Kota Tri Adhianto dan Wakil Wali Kota Harris Bobihoe Berangkatkan Peserta Mudik Gratis 2025

×

Wali Kota Tri Adhianto dan Wakil Wali Kota Harris Bobihoe Berangkatkan Peserta Mudik Gratis 2025

Bagikan berita
Wali Kota Tri Adhianto dan Wakil Wali Kota Harris Bobihoe Berangkatkan Peserta Mudik Gratis 2025
Wali Kota Tri Adhianto dan Wakil Wali Kota Harris Bobihoe Berangkatkan Peserta Mudik Gratis 2025

KONGKRIT.COM – Senyum gembira dan suasana penuh kegembiraan menyelimuti 684 peserta mudik gratis yang diberangkatkan oleh Pemerintah Kota Bekasi dalam rangka menyambut Idul Fitri 1446 H.

Program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Dinas Perhubungan Kota Bekasi ini secara resmi dimulai pada Kamis, (27/3/2025), dengan pemberangkatan yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Bekasi, Dr. Tri Adhianto, dan Wakil Wali Kota Bekasi, Abdul Haris Bobihoe.

Wakil Wali Kota Bekasi, Harris Bobihoe, dalam sambutannya menjelaskan bahwa program mudik gratis ini diselenggarakan untuk memberikan fasilitas perjalanan kepada warga Kota Bekasi yang ingin merayakan Idul Fitri bersama keluarga di kampung halaman.

Ia menambahkan, tahun ini Pemkot Bekasi menyediakan 12 armada bus yang melayani rute tujuan Solo, Yogyakarta, Semarang, dan Purwokerto. Ke depan, Pemkot Bekasi berkomitmen untuk terus menambah jumlah armada dan memperluas destinasi tujuan.

"Mudik gratis ini merupakan bentuk perhatian pemerintah Kota Bekasi dalam memfasilitasi masyarakat, sekaligus mengurangi beban ekonomi jelang Lebaran yang kerap meningkat," ujar Wawali Harris Bobihoe.

Lebih lanjut, Wawali juga mengungkapkan bahwa program ini bertujuan untuk mewujudkan penyelenggaraan lalu lintas dan angkutan lebaran yang aman, selamat, tertib, dan lancar.

Ia juga memberikan pesan khusus kepada seluruh kru armada yang bertugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga.

"Laksanakan tugas dengan semangat, ikhlas, dan utamakan keamanan, keselamatan, serta kenyamanan pemudik," tambahnya.

Di akhir sambutannya, Wawali Harris Bobihoe mengingatkan para pemudik untuk tetap berhati-hati di perjalanan, menjaga kesehatan, dan memperhatikan barang bawaan.

Ia berharap agar seluruh pemudik dapat sampai tujuan dengan selamat dan merayakan Idul Fitri bersama keluarga dengan penuh kebahagiaan.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini