KONGKRIT.COM – Suasana penuh haru dan kebahagiaan mewarnai Masjid Darul Ijtihad Air Haji Tengah, Kecamatan Linggo Sari Baganti, pada Sabtu, (22/3/2025).
Ratusan anak yatim dari berbagai penjuru kecamatan berkumpul dalam acara buka puasa bersama dan santunan yang diselenggarakan oleh Gerakan Pasisia Peduli (GPP).
Acara bertema "Merajut Kebersamaan, Raih Ampunan, dan Berbagi Keberkahan di Bulan Suci Ramadan" ini berhasil menyentuh hati semua yang hadir.
Sebanyak 215 anak yatim, bersama dengan 50 orang panitia yang antusias, memadati masjid untuk merasakan kehangatan dan kepedulian dari sesama.
Acara ini juga dihadiri oleh Camat Linggo Sari Baganti, perwakilan Forkopimca, Bamus Air Haji Tengah, MUI Linggo Sari Baganti, perangkat Nagari Tanjung Medan, pengurus Masjid Darul Ijtihad, serta tokoh masyarakat setempat yang memberikan dukungan penuh terhadap acara tersebut.
Dodi Wan Boy, Ketua Umum Gerakan Pasisia Peduli, menyampaikan rasa bangga dan harunya atas keberhasilan acara tersebut.Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah inisiatif dari generasi muda dan pelajar yang memiliki semangat tinggi untuk memberikan kontribusi kepada kampung halaman mereka.
"Kami menggagas acara ini untuk menunjukkan kepedulian kepada sesama, khususnya anak-anak yatim di Kecamatan Linggo Sari Baganti,” ujar Dodi Wan Boy, yang terlihat terharu.
“Kami ingin menanamkan nilai-nilai kebaikan dan memupuk rasa kepedulian di kalangan generasi muda," lanjutnya.
Dodi berharap kegiatan ini dapat menjadi tradisi yang terus berlangsung di Kecamatan Linggo Sari Baganti, dan dapat menjaga semangat kepedulian terhadap anak-anak yatim di masa depan.
Editor : Zaitun Ul Husna