KONGKRIT.COM – Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina per hari ini, Minggu (23/3/2025), mengalami beberapa perubahan, khususnya untuk jenis BBM nonsubsidi, sementara harga BBM subsidi tetap stabil.
Harga Pertamax, jenis BBM nonsubsidi, tidak mengalami perubahan dari bulan sebelumnya. Untuk wilayah dengan PBBKB 5 persen, termasuk DKI Jakarta dan sekitarnya, harga Pertamax tetap dijual seharga Rp12.900 per liter.
Begitu juga dengan Pertamax Turbo yang tetap dijual Rp14.000 per liter, dan Pertamax Green 95 yang dibanderol Rp13.700 per liter.
Namun, ada penurunan harga untuk beberapa jenis BBM lainnya. Harga Dexlite turun sebesar Rp300, dari Rp14.600 menjadi Rp14.300 per liter, sementara Pertamina Dex juga turun Rp200, dari Rp14.800 menjadi Rp14.600 per liter.Untuk BBM subsidi, harga Pertalite dan Solar tetap tidak berubah, masing-masing dijual dengan harga Rp10.000 per liter untuk Pertalite dan Rp6.800 per liter untuk Solar.
Berikut adalah daftar harga BBM Pertamina pada 23 Maret 2025 di beberapa wilayah:
1. DKI Jakarta:
- Pertamax: Rp12.900/liter
- Pertamax Turbo: Rp14.000/liter
- Pertamax Green 95: Rp13.700/liter
- Dexlite: Rp14.600/liter
- Pertamina Dex: Rp14.800/liter
2. Sumatera Utara:
- Pertamax: Rp13.200/liter
- Pertamax Turbo: Rp14.350/liter
- Dexlite: Rp14.950/liter
- Pertamina Dex: Rp15.150/liter
3. Bali:
- Pertamax: Rp12.900/liter
- Pertamax Turbo: Rp14.000/liter
- Pertamax Green 95: Rp13.700/liter
- Dexlite: Rp14.600/liter
- Pertamina Dex: Rp14.800/liter
4. Papua Barat:
Editor : Zaitun Ul HusnaSumber : iNewsID