Kapolres Agam AKBP Muhammad Agus Hidayat Terima Penghargaan atas Dedikasi dalam Gerakan Salat Subuh Berjamaah

×

Kapolres Agam AKBP Muhammad Agus Hidayat Terima Penghargaan atas Dedikasi dalam Gerakan Salat Subuh Berjamaah

Bagikan berita
Kapolres Agam AKBP Muhammad Agus Hidayat Terima Penghargaan atas Dedikasi dalam Gerakan Salat Subuh Berjamaah
Kapolres Agam AKBP Muhammad Agus Hidayat Terima Penghargaan atas Dedikasi dalam Gerakan Salat Subuh Berjamaah

KONGKRIT.COM – Kapolres Agam, AKBP Muhammad Agus Hidayat, S.H., S.I.K., menerima penghargaan dari Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol. Dr. Drs. Gatot Tri Suryanta, M.Si., CSFA, atas dedikasi dan keberhasilannya dalam menggerakkan Gerakan Salat Subuh Berjamaah di wilayah hukum Polres Agam, Provinsi Sumatera Barat.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolda Sumbar dalam upacara resmi yang digelar di halaman depan Mapolda Sumbar, Kota Padang, pada Senin (17/3/2025), bertepatan dengan apel bulanan kepolisian.

Gerakan Salat Subuh Berjamaah ini dianggap sebagai langkah strategis dalam mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus meningkatkan nilai-nilai keagamaan di lingkungan Polri.

Kapolda Sumbar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif dan komitmen Kapolres Agam dalam menjalankan program ini.

"Program Gerakan Salat Subuh Berjamaah ini tidak hanya memberikan dampak positif dalam pembinaan mental dan spiritual anggota kepolisian, tetapi juga sebagai sarana efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," ungkap Irjen Pol. Gatot Tri Suryanta.

Kapolda juga berharap agar program ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi daerah lain.

"Ini adalah bentuk kepedulian kepolisian terhadap aspek keagamaan dan sosial di masyarakat, dan saya berharap dapat diikuti oleh daerah lain," tambahnya.

Sementara itu, AKBP Muhammad Agus Hidayat menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan.

Ia menegaskan bahwa program ini akan terus dikembangkan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

"Kami berkomitmen untuk terus mengajak masyarakat dan anggota kepolisian meningkatkan ibadah serta mempererat silaturahmi,” ujar Kapolres Agam.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini