"Kami sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini. Terima kasih kepada Bapak Bupati dan Bunda Lisda. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut," ujar Neli (48), seorang warga Painan.
Pasar murah ini merupakan hasil kerja sama TP-PKK Pesisir Selatan dengan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan melalui Dinas Perdagangan, Bulog, dan Bank Nagari Cabang Painan.Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni, Ketua TP-PKK Lisda Hendrajoni, serta Wakil Ketua TP-PKK Oktarina Risnaldi.
Editor : Zaitun Ul Husna