Kalapas Klas IIB Lubuk Basung Kunjungi Balai Latihan Kerja di Nagari Manggopoh

×

Kalapas Klas IIB Lubuk Basung Kunjungi Balai Latihan Kerja di Nagari Manggopoh

Bagikan berita
Kalapas Klas IIB Lubuk Basung Kunjungi Balai Latihan Kerja di Nagari Manggopoh
Kalapas Klas IIB Lubuk Basung Kunjungi Balai Latihan Kerja di Nagari Manggopoh

KONGKRIT.COM – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas IIB Lubuk Basung, Budi Suharto, melakukan kunjungan kerja ke Balai Latihan Kerja (BLK) yang terletak di Jorong Sago, Nagari Manggopoh, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, pada Senin (10/03/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Kalapas Budi Suharto didampingi oleh Kasi Binadik untuk menjalin kerjasama dalam penyelenggaraan pelatihan keterampilan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk mengevaluasi program pelatihan keterampilan yang telah berjalan, serta meninjau langsung hasil yang telah dicapai oleh WBP dalam pelatihan tersebut.

Budi Suharto juga menyampaikan pentingnya pengembangan program pelatihan keterampilan baru yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja dan potensi WBP.

Ia berharap agar pelatihan ini dapat memberikan keterampilan yang berguna untuk mendukung reintegrasi sosial mereka di masyarakat.

Lebih lanjut, Kalapas Budi Suharto mengungkapkan komitmennya untuk terus meningkatkan pemberdayaan dan kesiapan kerja bagi WBP.

“Kami berupaya memberikan pembinaan kemandirian yang optimal, dengan tujuan agar WBP memiliki keterampilan yang bermanfaat dan siap untuk berkontribusi di dunia kerja setelah menjalani masa pembinaan di Lapas Klas IIB Lubuk Basung,” katanya.

Kunjungan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat program pembinaan di Lapas Klas IIB Lubuk Basung, serta memastikan bahwa WBP mendapatkan pelatihan yang sesuai dengan tuntutan pasar kerja.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini