Pemko Pariaman Gelar Cek Fisik Kendaraan Dinas di Balaikota

×

Pemko Pariaman Gelar Cek Fisik Kendaraan Dinas di Balaikota

Bagikan berita
Pemko Pariaman Gelar Cek Fisik Kendaraan Dinas di Balaikota
Pemko Pariaman Gelar Cek Fisik Kendaraan Dinas di Balaikota

KONGKRIT.COM - Pemerintah Kota Pariaman, dipimpin langsung oleh Wali Kota Pariaman Yota Balad, bersama Wakil Wali Kota Mulyadi, menggelar pemeriksaan fisik kendaraan dinas pada Senin (10/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung di halaman Balaikota Pariaman ini turut dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah Kota Pariaman Mursalim, para asisten, staf ahli, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), kabag, camat, serta para pemegang kendaraan dinas di lingkungan Pemko Pariaman.

Pemeriksaan ini melibatkan puluhan kendaraan dinas dengan tujuan untuk memastikan kondisi kendaraan tetap dalam keadaan prima, memberikan kenyamanan bagi pengguna, serta melakukan inventarisasi Barang Milik Daerah.

Pemeriksaan tersebut juga bertujuan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.

“Setiap pegawai yang diberikan fasilitas kendaraan dinas harus merasa bangga dan bertanggung jawab dalam merawatnya,” sampai Wali KotaYota Balad mengingatkan.

Kendaraan tersebut bukan hanya alat transportasi, tetapi juga aset daerah yang harus digunakan sesuai peruntukannya,” sambungnya.

Ia juga menekankan pentingnya perawatan kendaraan dinas untuk menunjang percepatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami berharap kendaraan dinas selalu dirawat dengan baik dan digunakan sesuai peruntukannya, agar dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa pemeriksaan fisik kendaraan dinas adalah bagian dari upaya inventarisasi kendaraan yang dimiliki oleh pemerintah, baik itu yang digunakan oleh pegawai di OPD maupun di lingkungan Pemko Pariaman.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini