Bupati Solok Serahkan SK Direktur RSUD Arosuka kepada dr. Sri Efianti

×

Bupati Solok Serahkan SK Direktur RSUD Arosuka kepada dr. Sri Efianti

Bagikan berita
Bupati Solok Serahkan SK Direktur RSUD Arosuka kepada dr. Sri Efianti
Bupati Solok Serahkan SK Direktur RSUD Arosuka kepada dr. Sri Efianti

KONGKRIT.COM – Bupati Solok, Jon Firman Pandu, resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) penunjukan dr. Sri Efianti, M.Kes sebagai Direktur RSUD Arosuka.

Penyerahan SK ini dilaksanakan di Ruang Kerja Bupati Solok, Selasa (4/3/2025) dan dihadiri oleh Wakil Bupati Solok, H. Candra, Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison S. Sos, M.Si, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Solok, Zulhendri, SKM, M.Kes, serta Kepala BKPSDM Kabupaten Solok, Afrialdi, SE, MM.

Bupati Jon Firman Pandu dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar penunjukan Direktur yang baru ini dapat meningkatkan pelayanan kesehatan di RSUD Arosuka.

“Dengan adanya Direktur baru, saya berharap Rumah Sakit Arosuka dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan yang optimal, serta responsif terhadap kebutuhan kesehatan masyarakat Solok,” ujar Bupati Jon Firman Pandu.

Sementara itu, dr. Sri Efianti dalam kesempatan yang sama mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Solok.

Ia menyadari bahwa tugas ini adalah tanggung jawab besar dan berkomitmen untuk memberikan yang terbaik demi kemajuan pelayanan kesehatan di RSUD Arosuka.

"Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memastikan RSUD Arosuka terus berkembang," ujar dr. Sri Efianti.

Penunjukan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Solok untuk mempercepat pelayanan publik di bidang kesehatan, khususnya dalam meningkatkan kualitas pelayanan di RSUD Arosuka.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini