KONGKRIT.COM – Untuk pertama kalinya, Wali Kota Pariaman Yota Balad menjadi pembina Apel Gabungan ASN di lingkungan pemerintahan Kota Pariaman, yang dilaksanakan di halaman Balaikota Pariaman, Senin (03/3/2025).
Apel gabungan ini diselenggarakan setelah Yota Balad dilantik pada 20 Februari 2025 dan menjalani retret selama delapan hari di Magelang.
Apel tersebut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi, Pj Sekretaris Daerah Kota Pariaman Mursalim, Kepala OPD, Kabag, Camat, serta seluruh ASN di lingkungan pemerintahan Kota Pariaman.
“Ini adalah momen pertama kami berada di hadapan Bapak/Ibu semua setelah dilantik dan menjalani retret di Magelang. Kami sampaikan kepada ASN di Pemko Pariaman, meskipun bulan puasa, apel pagi tetap akan dilaksanakan setiap hari,” ujar Yota Balad dalam sambutannya.
Yota Balad juga menegaskan bahwa, di bawah kepemimpinan Yota Balad-Mulyadi, tidak ada lagi pemisahan antara ASN yang mungkin tidak sepemikiran atau tidak sejalan sebelumnya.
“Bagi kami, semua ASN adalah sama. Semua harus bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing. Kami diamanahkan untuk memimpin Kota Pariaman, dan kami berkomitmen untuk membangun Kota Pariaman lebih baik lagi ke depannya,” paparnya.“Yang sudah berlalu biarkan berlalu, mari kita bersama-sama menata masa depan Pariaman demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan visi misi Yota Balad-Mulyadi,” jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Yota Balad juga mengingatkan seluruh ASN Pemko Pariaman untuk selalu menjaga disiplin dalam bekerja dan aktif dalam meramaikan setiap kegiatan yang diperintahkan oleh pimpinan.
Editor : Zaitun Ul Husna