“Komite sekolah adalah mitra penting dalam menjalin kolaborasi dan memperlancar komunikasi antara pihak sekolah dan orang tua murid,” ungkap Meicy.
Ketua Komite SMP 4 Pariaman, Oktori Hendra, juga menyampaikan harapannya agar ada kerjasama yang baik antara sekolah, orang tua wali murid, dan komite dalam meningkatkan kualitas proses belajar mengajar (PBM) serta memajukan sekolah.
Baca juga: Rapat Paripurna DPRD Tulungagung, Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030 Sampaikan Visi Misi
“Kami berharap kualitas guru dan murid dapat terus ditingkatkan. Selain itu, kami juga berharap dukungan dari masyarakat sekitar dan perhatian pemerintah untuk mendukung rencana-rencana yang ada,” tambah Oktori.
Pelantikan ini dihadiri oleh wali murid serta berbagai tokoh masyarakat setempat yang turut memberikan dukungan terhadap program-program yang akan dilaksanakan oleh komite sekolah yang baru. Editor : Zaitun Ul Husna