Polresta Balikpapan Gencar Sosialisasikan Operasi Keselamatan Mahakam 2025 kepada Pengendara

×

Polresta Balikpapan Gencar Sosialisasikan Operasi Keselamatan Mahakam 2025 kepada Pengendara

Bagikan berita
Polresta Balikpapan Gencar Sosialisasikan Operasi Keselamatan Mahakam 2025 kepada Pengendara
Polresta Balikpapan Gencar Sosialisasikan Operasi Keselamatan Mahakam 2025 kepada Pengendara

KONGKRIT.COM – Jajaran Polresta Balikpapan melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) gencar melakukan sosialisasi dalam rangka Operasi Keselamatan Mahakam 2025.

Dalam kegiatan ini, petugas memberikan selebaran dan brosur himbauan kepada pengendara yang melintas di beberapa simpang jalan dan titik trafik light, baik pengendara roda dua maupun roda empat.

Kasi Humas Polresta Balikpapan, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran serta kewaspadaan pengendara dalam berkendara.

"Kami ingin agar masyarakat lebih memperhatikan keselamatan berlalu lintas, baik selama operasi maupun di luar operasi," ungkapnya.

Kegiatan sosialisasi ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polresta Balikpapan, Kompol Ropiyani, SH, bersama para perwira Unit Lantas dan personel yang terlibat dalam pelaksanaan operasi.

Kompol Ropiyani menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan kedisiplinan pengendara dalam mematuhi peraturan lalu lintas.

"Brosur yang dibagikan berisi informasi tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas, serta himbauan untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan menggunakan perlengkapan keselamatan yang sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku," tambah Kompol Ropiyani.

Sementara itu, Ipda Sangidun, salah satu anggota Satlantas Polresta Balikpapan, menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada pagi dan sore hari, saat masyarakat sedang aktif berkendara untuk berangkat dan pulang kerja.

"Kami berharap dengan kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan di jalan, dan kecelakaan lalu lintas dapat ditekan," katanya.

Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, Polresta Balikpapan berharap agar situasi Kamtibcarlantas di kota Balikpapan tetap aman, tertib, dan kondusif.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini