Perayaan Natal Mabes Polri 2024, Sebagai Refleksi dan Komitmen untuk Indonesia Damai dan Sejahtera

×

Perayaan Natal Mabes Polri 2024, Sebagai Refleksi dan Komitmen untuk Indonesia Damai dan Sejahtera

Bagikan berita
Perayaan Natal Mabes Polri 2024, Sebagai Refleksi dan Komitmen untuk Indonesia Damai dan Sejahtera
Perayaan Natal Mabes Polri 2024, Sebagai Refleksi dan Komitmen untuk Indonesia Damai dan Sejahtera

KONGKRIT.COM – Markas Besar (Mabes) Polri menggelar perayaan Natal 2024 dengan penuh hikmat pada Kamis (16/01/2025).

Acara ini menjadi momen refleksi bagi jajaran Polri dalam mengevaluasi tugas dan pengabdian mereka kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Dalam suasana penuh sukacita, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengingatkan pentingnya menjaga stabilitas nasional di tengah tantangan global dan domestik.

"Perayaan Natal kali ini kita rayakan di tengah dunia yang penuh ketegangan dan konflik. Namun, kita patut bersyukur karena Indonesia masih dalam kondisi yang aman, damai, dan stabil. Ini adalah anugerah yang harus terus kita jaga bersama," ujar Jenderal Listyo dalam sambutannya.

Kapolri mengajak seluruh jajaran Polri untuk menjadikan Natal sebagai kesempatan untuk merefleksikan pencapaian sepanjang tahun 2024 dan merencanakan langkah strategis menuju tahun 2025.

"Kita harus terus mengevaluasi diri. Apa yang telah kita capai di 2024 harus menjadi pijakan untuk melakukan perbaikan di tahun depan,” ucapnya.

“Mari menjadikan institusi ini semakin profesional, dekat, dan dicintai oleh masyarakat," lanjutnya.

Dalam sambutannya, Kapolri juga menekankan pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat melalui patroli rutin dan respons cepat terhadap potensi konflik.

Ia mengingatkan bahwa kepercayaan publik terhadap Polri harus terus dijaga dan ditingkatkan.

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : Humas Polda Sumbar
Bagikan

Berita Terkait
Terkini