HTC Fighter Dominasi Kejuaraan Taekwondo Antardojang Kota Padang 2024

×

HTC Fighter Dominasi Kejuaraan Taekwondo Antardojang Kota Padang 2024

Bagikan berita
HTC Fighter Dominasi Kejuaraan Taekwondo Antardojang Kota Padang 2024
HTC Fighter Dominasi Kejuaraan Taekwondo Antardojang Kota Padang 2024

KONGKRIT.COM – Semangat olahraga mewarnai Kota Padang melalui Kejuaraan Taekwondo Antardojang se-Kota Padang 2024.

Acara yang berlangsung di Auditorium Universitas Andalas selama dua hari itu berakhir meriah pada Minggu (28/12/2024).

Sebanyak 384 atlet dari 23 dojang berlaga dalam ajang bergengsi ini, memperebutkan medali di berbagai kategori.

Atmosfer pertandingan penuh semangat sportivitas, dengan para atlet berjuang menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

Dojang HTC Fighter kembali menunjukkan dominasinya dengan meraih juara umum kategori prestasi.

Prestasi ini diraih berkat kerja keras 36 atletnya, yang membawa pulang 16 medali emas, 8 medali perak, dan 12 medali perunggu.

Selain itu, empat atlet HTC Fighter juga dinobatkan sebagai pemain terbaik di kelas masing-masing, yakni:

  1. Zlatan Ibrahim Morin – Pemain Terbaik Cadet Prestasi U49 Kg Putra
  2. Alim Fajeri – Pemain Terbaik Junior Pemula U55 Kg Putra
  3. Rayyan Ahnaf Shafiq – Pemain Terbaik Cadet Prestasi U53 Kg Putra
  4. Muhammad Zaid – Pemain Terbaik Cadet Prestasi Over 51 Kg Putra

Sementara itu, Dojang Speed TFC berhasil membawa pulang Piala Ketua Pengurus Kota Taekwondo Indonesia (Pengkot TI) Kota Padang 2024 dengan koleksi 3 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu.

Berikut perolehan medali dari beberapa dojang:

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini