Harga Emas Antam Turun Signifikan pada 24 Desember 2024

×

Harga Emas Antam Turun Signifikan pada 24 Desember 2024

Bagikan berita
Harga Emas Antam Turun Signifikan pada 24 Desember 2024
Harga Emas Antam Turun Signifikan pada 24 Desember 2024

KONGKRIT.COM - Harga emas yang diproduksi oleh Logam Mulia Antam hari ini, Selasa (24/12/2024), mengalami penurunan signifikan setelah sebelumnya stagnan.

Harga emas 24 karat turun sebesar Rp 13.000 per gram, dengan harga terbaru berada di angka Rp 1.520.000 per gram.

Menurut informasi yang dilansir dari situs resmi Logam Mulia Antam, harga emas dengan ukuran terkecil, yakni 0,5 gram, kini dibanderol Rp 810.000.

Sementara itu, harga emas 10 gram tercatat sebesar Rp 14.695.000, dan emas dalam ukuran terbesar, yaitu 1.000 gram (1 kg), dijual dengan harga Rp 1.460.600.000.

Dalam sepekan terakhir, harga emas Antam bergerak di kisaran Rp 1.505.000 hingga Rp 1.533.000 per gram.

Sementara itu, dalam sebulan terakhir, harga emas tercatat berada dalam rentang Rp 1.499.000 hingga Rp 1.548.000, dengan beberapa kali mencatatkan rekor harga tertinggi.

Selain itu, harga buyback emas Antam juga turut mengalami penurunan. Harga buyback emas, yang berlaku ketika pelanggan ingin menjual emasnya, turun hingga Rp 13.000 per gram, dengan harga beli kembali berada di level Rp 1.369.000 per gram.

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017, setiap pembelian emas batangan dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) 22 sebesar 0,9%.

Namun, pembeli yang menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dalam transaksi dapat memperoleh tarif pajak yang lebih rendah, yaitu 0,45%.

Berikut adalah rincian harga emas Antam pada 24 Desember 2024, untuk berbagai ukuran:

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : financedetik.com
Bagikan

Berita Terkait
Terkini