KONGKRIT.COM - Sebuah kapal kargo bernama MV Kuala Mas yang mengangkut muatan beras dan semen dari Makassar tenggelam di perairan Teluk Kupang pada Sabtu pagi, (21/12/2024).
Kapal yang dipimpin oleh Kapten Pattahudin ini karam saat hendak berlabuh di Pelabuhan Tenau Kupang.
Menurut Direktur Polairud Polda NTT, Kombes Pol Irwan Nasution, kapal mengalami kemiringan setelah berbenturan dengan kapal Maritim Khatulistiwa, yang menyebabkan kebocoran pada bagian tubuh kapal.
"Semua awak kapal berhasil dievakuasi dalam keadaan sehat di Dermaga Ditpolairud Polda NTT," ujar Irwan.
Sebagian besar muatan kapal, yang terdiri dari kontainer, hanyut dan tenggelam di sekitar Dermaga Ditpolairud Polda NTT, Dermaga Pelabuhan Feri Bolok, hingga Dermaga Pangkalan TNI AL VII Kupang.
Saat ini, Ditpolairud Polda NTT bekerja sama dengan Basarnas Kupang untuk mengamankan alur pelayaran di area sekitar lokasi kejadian dan menghindari tabrakan dengan kontainer yang mengapung."Kami sedang berupaya menarik kontainer yang mengapung ke daratan untuk mencegah gangguan terhadap arus pelayaran," tambah Irwan.
Pihak berwenang juga menangani pencemaran laut yang disebabkan oleh tumpahan minyak dan oli dari kapal yang tenggelam.
Untuk itu, mereka berkoordinasi dengan Pertamina guna menurunkan Oil Boom untuk mengikat tumpahan minyak tersebut.
Meskipun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, kerugian materiil yang ditimbulkan diperkirakan mencapai sekitar Rp70 miliar.
Editor : Zaitun Ul HusnaSumber : merdeka