Pemko Padang Targetkan Predikat Paripurna Kota Layak Anak 2024

×

Pemko Padang Targetkan Predikat Paripurna Kota Layak Anak 2024

Bagikan berita
Pemko Padang Targetkan Predikat Paripurna Kota Layak Anak 2024
Pemko Padang Targetkan Predikat Paripurna Kota Layak Anak 2024

KONGKRIT.COM - Padang terus berbenah demi menyandang predikat Paripurna Kota Layak Anak (KLA) pada 2024.

Pemerintah Kota (Pemko) Padang menunjukkan komitmen serius melalui berbagai langkah strategis guna memenuhi kriteria penilaian yang ditetapkan.

Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak, Ade Yonanda Irza, mengungkapkan bahwa proses penilaian KLA tingkat nasional akan dilakukan pada awal Januari 2025.

Sebelumnya, Pemko Padang telah menyelesaikan penginputan data KLA secara mandiri dari Februari hingga Mei 2024.

"Kami sudah mengikuti penilaian KLA tingkat provinsi sebagai bagian dari verifikasi, dan alhamdulillah Kota Padang memperoleh nilai 944, menempatkan kami di posisi pertama di Sumatra Barat," ujar Ade dalam rapat koordinasi KLA di Aula DP3AP2KB, Selasa (26/11/2024).

Ade juga menyebutkan bahwa terdapat tujuh kabupaten/kota di Sumatra Barat yang akan dinilai Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Untuk itu, setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Padang diminta mempersiapkan diri dengan optimal.

"Kami berharap dengan persiapan yang matang, Padang dapat meraih predikat paripurna di tahun ini," tambahnya.

Tahun sebelumnya, Kota Padang berhasil meraih predikat utama dalam penilaian KLA. Namun, Ade menegaskan bahwa capaian tersebut bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan langkah menuju pemenuhan hak anak yang lebih baik.

"Tujuan utama kita adalah memastikan anak-anak merasa aman dan nyaman di Kota Padang, dengan terpenuhinya semua hak mereka," tegas Ade.

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : Diskominfo Padang
Bagikan

Berita Terkait
Terkini