KONGKRIT.COM - Gelaran Kompetisi Piala Soeratin U13 dan U15 Kabupaten Tulungagung telah resmi ditutup.
Dalam kompetisi tersebut, Garudanesia keluar sebagai juara 1 kategori U13, dan Akademi Arema Ngunut sebagai juara 1 kategori U15.
Sekretaris Askab PSSI Kabupaten Tulungagung, Hariyanto mengatakan, kompetisi yang dimulai pada 30 Oktober 2024 dan berakhir hari ini merupakan Program Kompetisi resmi PSSI yang secara rutin digelar tiap satu tahun sekali.
Dikatakannya, tahun ini jumlah Peserta Piala Soeratin Kabupaten Tulungagung sebanyak 25 Klub untuk Kategori 13 Tahun, dan 21 Klub untuk Kategori 15 Tahun.
Acara yang digelar di venue yaitu Lapangan Pinggirsari Ngantru, Lapangan Natadiwirya Tawing Gondang, Lapangan Prawiro Ngujang, Lapangan Mihardjo Besole dan Stadion utama Rejoagung, Kabupaten Tulungagung.
Adapun daftar Klub yang mengikuti Kompetisi Piala Soeratin U13 dan U15 Kabupaten Tulungagung Tahun 2024 yakni, Klub Jeli Putra, Sinar Jaya Muda, dari Kecamatan Karangrejo, klub Bintara FC, dari Kecamatan Ngantru.Kemudian juga ada Klub Sang Timur, Naga Emas, Asri Tulungagung, Putra Tulungagung FC, Empero Football Class, dari Kecamatan Kedungwaru, klub Panser FC dari Kecamatan Gondang, klub Garudanesia, Kaisar, Prabu, Mliwis'85, Syarekah Jaya, dari Kecamatan Boyolangu.
Lalu klub Sambirobyong Muda, Tunas Harapan, dari Kecamatan Sumbergempol, klub Garuda Sakti, Fatahillah Ngunut Raya, Satria Ngunut, Akademi Arema Ngunut, dari Kecamatan Ngunut, klub Embrio Garuda Muda, dari Kecamatan Rejotangan.
Klub Perseda FC, dari Kecamatan Pucanglaban, klub Pinggirsari dari Kecamatan Kalidawir, klub Panji laras dari Kecamatan Tanggung gunung, klub Muda Perkasa, Putra Manggala Soccer School, dari Kecamatan Besuki.
Klub Bandung FC dari Kecamatan Bandung, klub Mitra Jawara dari Kecamatan Pakel, klub Mitra Utama, Porda FC, Putra Utama, Putra Sabrang Junior, Putra Palapa, dari Kecamatan Campur darat.
Editor : Zaitun Ul Husna