Rasanya autentik dengan sambal kacang yang kental dan gurih.
Pecel ini sangat populer di kalangan masyarakat lokal maupun wisatawan.
Warung ini buka setiap hari dari jam 6 pagi sampai 5:30 sore.
Pecel Kawi adalah pilihan yang cocok untuk sarapan atau makan siang. Harga per porsinya mulai dari Rp10.000 hingga Rp30.000.
5. Warung Lama Haji Ridwan
Warung Lama Haji Ridwan adalah warung makan legendaris yang berdiri sejak 1919.
Terletak di lantai dasar Pasar Besar Malang, warung ini sangat sederhana namun memiliki cita rasa yang autentik.Menu andalan di sini adalah rawon dan nasi campur yang sudah terkenal sejak dahulu kala.
Rasanya yang lezat dan harganya yang terjangkau membuat warung ini ramai dikunjungi.
Suasananya yang khas pasar menambah daya tarik tersendiri. Buka setiap hari dari jam 8 pagi hingga 4 sore.
Editor : Herawati ElnurSumber : youtube Markiper