Marselino Ferdinan Ungkap Makna Selebrasi Saat Bungkam Arab Saudi Spontan dan Tanpa Maksud Negatif

×

Marselino Ferdinan Ungkap Makna Selebrasi Saat Bungkam Arab Saudi Spontan dan Tanpa Maksud Negatif

Bagikan berita
Marselino Ferdinan Ungkap Makna Selebrasi Saat Bungkam Arab Saudi Spontan dan Tanpa Maksud Negatif
Marselino Ferdinan Ungkap Makna Selebrasi Saat Bungkam Arab Saudi Spontan dan Tanpa Maksud Negatif

KONGKRIT.COM - Marselino Ferdinan, pahlawan kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi, mengungkap makna di balik selebrasinya yang mencuri perhatian.

Marselino menegaskan bahwa aksi tersebut murni spontan tanpa maksud negatif.

Dalam laga putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Skuad Garuda berhasil mengalahkan Arab Saudi dengan skor meyakinkan 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB.

Kemenangan ini menjadi catatan bersejarah, mengingat Indonesia berhasil mengalahkan Arab Saudi untuk pertama kalinya dalam 14 pertemuan terakhir.

Dua gol cantik dari Marselino membawa kemenangan perdana bagi Timnas Indonesia di babak ini. Selepas mencetak gol, Marselino merayakannya dengan gaya yang menarik perhatian, menutup mulut dan duduk di kursi sambil menginjak bola.

Dalam konferensi pers usai pertandingan, gelandang muda yang kini membela Oxford United itu menjelaskan bahwa selebrasi tersebut dilakukan secara spontan dan tidak memiliki maksud tertentu.

“Selebrasi itu natural saja, tidak ada maksud apa-apa,” kata Marselino, Rabu (20/11/2024).

“Saya juga pernah melakukannya di Piala Asia U-23, saat mencetak gol ke gawang Yordania,” tambahnya.

Meski berhasil membawa Indonesia mencatat kemenangan penting, Marselino mengingatkan para pendukung untuk tidak terlalu larut dalam euforia.

Ia menegaskan bahwa perjalanan menuju Piala Dunia 2026 masih panjang dan membutuhkan perjuangan lebih keras.

Editor : Zaitun Ul Husna
Sumber : iNews
Bagikan

Berita Terkait
Terkini