Padang Pariaman Masuk Nominasi Anugerah Kebinamargaan 2024 Komitmen Tingkatkan Infrastruktur Jalan

×

Padang Pariaman Masuk Nominasi Anugerah Kebinamargaan 2024 Komitmen Tingkatkan Infrastruktur Jalan

Bagikan berita
Padang Pariaman Masuk Nominasi Anugerah Kebinamargaan 2024 Komitmen Tingkatkan Infrastruktur Jalan
Padang Pariaman Masuk Nominasi Anugerah Kebinamargaan 2024 Komitmen Tingkatkan Infrastruktur Jalan

KONGKRIT.COM - Prestasi Kabupaten Padang Pariaman terus bertambah. Pada tahun ini di bawah kepemimpinan Suhatri Bur Rahmang, Padang Pariaman masuk sebagai salah satu nominasi Anugerah Kebinamargaan 2024.

Hal ini berkat alokasi signifikan dari APBD untuk pengembangan infrastruktur jalan dan jembatan.

Sekretaris Daerah Padang Pariaman, Rudy Pepenaldi menyampaikan bahwa penilaian akan segera dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kamis (14/11/2024).

Padang Pariaman masuk dalam enam besar nominasi nasional untuk kategori Kebinamargaan dalam penilaian kinerja pemerintah daerah oleh Kementerian PUPR.

Tim dari Kementerian PUPR dijadwalkan melakukan penilaian lapangan di Padang Pariaman pada November 2024, sesuai surat pemberitahuan resmi Kementerian PUPR RI nomor UM.0101-Bp/666 tertanggal 4 November 2024.

"Pada penilaian awal, Alhamdulillah Padang Pariaman berhasil masuk enam besar nasional dalam pengelolaan jalan," ujar Sekda Rudy.

Dari 514 daerah yang terdiri dari 416 kabupaten dan 98 kota, hanya enam daerah yang terpilih untuk nominasi ini.

Penilaian mempertimbangkan berbagai aspek, termasuk kemantapan dan panjang jalan, populasi, luas wilayah, dan kondisi konstruksi infrastruktur.

Menurut Rudy, penghargaan ini adalah hasil kerja keras semua pihak, mulai dari dukungan masyarakat yang rela menyerahkan lahan untuk pembangunan hingga peran penting DPRD dan tokoh masyarakat dalam mendukung peningkatan infrastruktur.

"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Padang Pariaman. Semoga penghargaan ini membawa kebaikan dan kemajuan bagi Padang Pariaman di masa mendatang," tambah Rudy.

Editor : Zaitun Ul Husna
Bagikan

Berita Terkait
Terkini